Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

AchbarFarizqyAvatar border
TS
AchbarFarizqy
Tips Memulai Bisnis dengan Modal Minim yang Menghasilkan Cuan


Perkembangan zaman yang sudah memasuki fase dimana semua sudah melek teknologi dan serba online, membuat masyarakat sudah sangat dimudahkan untuk melakukan apapun.

Termasuk menghasilkan uang, kamu bisa memulai bisnis untuk mendapatkan penghasilan hanya dengan modal yang minim asalkan kamu tetap berusaha dan konsisten dengan bisnis yang kamu mulai.

Lalu apa saja, profesi yang bisa menghasilkan cuan dengan modal minim. Berikut yang sudah kami rangkum:

• Reseller dan dropshipper

Terhitung hingga saat ini, bisnis online akan terus berkembang dan tak terbendung. Bahkan, toko-toko offline sekarang sudah mulai tergantikan. Dengan menjadi reseller atau dropshipper mungkin bisa menjadi pilihan kamu untuk mendapatkan penghasilan tanpa mengeluarkan modal.

Kamu juga perlu pintar untuk menemukan barang yang akan hits di kalangan masyarakat, tentunya kamu tidak membutuhkan modal untuk memiliki barang yang akan dijual. Karena hanya dengan bekerja sama dengan toko, kamu bisa menjual dan menaikan harga jual agar mendapatkan keuntungan.

• Menjual jasa

Pernah dengar adanya orang melakukan jasa antre makanan, tiket atau semacamnya? Mungkin memang terdengar sepele, tapi ternyata sangat menguntungkan loh! Kamu bisa coba nih profesi ini untuk mendapatkan keuntungan dengan modal yang minim.

• Menjadi komikus

Mungkin tidak semua orang punya keahlian untuk menjadi komikus, tapi kalau kamu tertarik untuk berlatih dan mendalami profesi ini, ternyata sangat menguntungkan lho! Kamu tidak membutuhkan modal apapun, kecuali kreativitas dan tentunya kemampuan menggambar.

• Penulis

Kamu hobi membaca dan menulis? Ternyata profesi ini sangat menguntungkan. Kamu hanya perlu suka membaca novel atau semacam nya untuk mengasah kemampuan menulismu. Dan kamu bisa mencoba untuk menulis di beberapa media yang menyediakan platform komunitas, dan mendapatkan penghasilan dari tulisanmu.

• Mendaur ulang

Selanjutnya, mendaur ulang sampah plastik. Sampah ini mungkin adalah sampah yang paling sulit untuk di daur oleh alam, tapi ternyata sudah ada orang yang memanfaatkan sampah plastik menjadi barang seni yang bernilai tinggi. Dengan kegigihan yang tangguh, banyak hal yang bisa kamu buat, seperti tas, pot, mainan dan lainnya yang mendatangkan keuntungan.

Lalu, hasil barang dari mendaur ulang tersebut, dapat kamu jual melalui platform online, dan dari situ kamu akan mendapatkan keuntungan hanya dari mendaur ulang sampah plastik yang menjadi karya seni.

• Youtuber

Dan yang terakhir adalah, Youtuber. Belakangan ini platform Youtube telah berkembang sangat pesat di kalangan millennials. Dengan menjadi Youtuber juga bisa mendapatkan kuntungan yang sangat besar. Profesi ini memang memerlukan modal, tetapi dengan kontenmu yang kreatif dan unik, videomu akan semakin disukai banyak orang dan mendatangkan AdSense.

Nah, begitulah beberapa profesi yang mengeluarkan modal yang minim dan dapat dicoba. Kamu tertarik mencoba yang mana?

Serta jangan lupa, Gunakan softwear Omnichannel Genie yang bisa membantu kamu berjualan di berbagai platform hanya dengan satu sistem. Dengan begitu, bisnis kamu akan lebih berkembang dan mendapatkan keuntungan yang lebih banyak lagi.


0
370
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan