Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ummusalihaAvatar border
TS
ummusaliha
Cemburu Buta, Jangan Sampai Kesusupan Siluman!
Mengatasi cemburu buta
Cemburu Buta, Jangan Sampai Kesusupan Siluman!
Ilustrasi Tribun News


Cemburu merupakan rasa yang wajar seperti emosi lainnya, bahagia, senang, sedih tidak ada bedanya. Hanya saja terkadang kadar cemburu yang berlebihan, akan membuat anda merasa tersiksa. Rasa takut kehilangan pada pasangan itu wajar, tinggal kembali apakah kita bisa mengelola perasaan itu sendiri atau tidak.

Dalam beberapa kasus pembunuhan, pemicu pelaku nekad menghabisi pasangannya adalah karena rasa cemburu buta. Pada akhirnya membuat orang tersebut menjadi gelap mata. Hal ini bisa dijelaskan secara logis, mengutip dari MedicineNetorang yang memiliki rasa cemburu berlebihan bisa terkena sindrome othello.

Sindrom Othello ialah kondisi dimana seseorang berkhayal tentang perselingkuhan dari pasangannya, dan lebih sering menyerang pria dibandingkan wanita. Gangguan ini dapat muncul dengan sendirinya atau dalam gejala skizofrenia paranoid, alkoholisme, atau kecanduan kokain. Sindrom ini bisa sangat berbahaya dan mengakibatkan gangguan di rumah tangga, mengancam jiwa seseorang, bahkan bunuh diri.

Sindrom Othello ini juga termasuk ke dalam gangguan jiwa yang terkait dengan delusi. Delusi terjadi saat otak merasakan atau memproses suatu hal yang tidak benar-benar terjadi. Artinya, seseorang yang delusional tidak dapat membedakan mana kenyataan dan imajinasinya saja. Jadi, seorang dengan sindrom Othello sangat meyakini kalau pasangannya berselingkuh, sehingga terus menerus memendam rasa cemburu yang tidak wajar.

Maka dari itu olah rasa dan hati sangat perlu dilakukan setiap saat, supaya tidak terjadi cemburu buta. Bagaimana caranya supaya kita tetap terkendali ketika cemburu menyerang hati? Berikut beberapa tips yang bisa kalian lakukan untuk menenangkan hati :

Menumbuhkan Rasa Percaya
Cemburu Buta, Jangan Sampai Kesusupan Siluman!
Nusantraisser

Pertama yang harus kamu lakukan adalah menumbuhkan rasa percaya pada pasangan. Jika dia suka berteman dengan siapapun, bebaskan saja asal dia tahu batasan. Terkhusus pria nih, semakin mereka terikat maka akan terus berontak. Jadi, bebaskan saja kemana dia terbang asalkan dia tahu kemana harus pulang.

Santai
Cemburu Buta, Jangan Sampai Kesusupan Siluman!
Klik dimarih

Bersikap santai adalah jalan terbaik, jangan siksa hatimu dengan memikirkan hal tidak penting. Selama pasangan menyayangi dan bertanggung jawab, untuk apa terus mempertanyakan kesungguhan cinta dan kasih sayangnya.

Memang betul antara pria dan wanita sangatlah berbeda dalam cara bersikap. Tak semua pria bisa romantis, begitu pun dengan wanita yang bisa cuek. Ingatlah satu hal, sayangi diri sendiri melebihi pada orang lain. Jika rasa itu timbul, kamu tidak akan menyiksa hati sendiri dengan memikirkan hal yang tidak tidak terhadap pasangan. Just santuy cuy.

Jangan suka membandingkan
Cemburu Buta, Jangan Sampai Kesusupan Siluman!
Ilustrasi Kompasiana

Saat cemburu melanda, hal paling fatal adalah membandingkan keadaan diri dengan orang lain. Ini jelas salah, karena kondisi setiap orang itu berbeda-beda. Nikmati hidupmu dengan keadaan yang apa adanya, setiap kehidupan pasti memiliki sisi unik tersendiri.

Baca Thread Lainnya :
Quote:



Jadi Gansis saat kalian merasakan cemburu yang hebat, rileks saja. Jika hatimu yakin padanya, kenapa harus repot-repot membatasi pasangan? Walau sekarang dia adalah milikmu, bukan berarti dia sudah tidak berhak atas dirinya sendiri. Dia partner, sahabat dalam hidupmu, bukan cuma orang yang mendampingimu saat butuh saja.



Jangan sampai ya karena cemburu yang berlebihan, membuat kita berubah membabi buta serasa memiliki dia. Sikap berlebihan itu pun tidak bagus, malah bisa menjadi awal konflik yang lebih besar. Jangan sampai lagi, doi bersikap baik dan penyayang didepan kita. Tapi diluar sana dia merasa tersakiti atas sikap kita, parahnya bisa selingkuh mencari kenyamanan lain.

Parahnya sih jangan sampai karena cemburu, mematikan karakter pasangan dan jalan rejeki untuk usaha. Malu deh kalau sampai cemburu membuat kita seganas siluman emoticon-Ngakak


Cemburu Buta, Jangan Sampai Kesusupan Siluman!

Facebook



Baiklah sekian Thread emak kali ini, semoga bermanfaat bagi kalian yang masih susah mengatasi cemburu. Nggak usah yang berat berat, lakukan saja dari hal yang terkecil. Yes
Salam santuy kaskuser Hatur Nuhun:terimakasih:terimakasih:terimakasih


Narasi @ummusaliha
Referensi : MedicineNet
Idtheasianparents
ujellyjelloAvatar border
el.achmeedyAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 14 lainnya memberi reputasi
13
1.6K
52
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan