Kaskus

Entertainment

kekoreaanAvatar border
TS
kekoreaan
KCON:TACT 2020 akan Kembali Diadakan di Musim Gugur!
KCON:TACT 2020 akan Kembali Diadakan di Musim Gugur!
(Foto: Mnet)

Ada kabar terbaru dari KCON 2020 nih, guys! Meskipun saat ini sedang dalam masa pandemi COVID-19, tapi acara konser K-Pop tahunan, KCON tetap dilaksanakan dong! 

Setelah sukses mengadakan ‘KCON:TACT 2020 Summer’ secara virtual pada tanggal 20 sampai 26 Juni 2020 kemarin, CJ ENM dan Korea Creative Content Agency (KOCCA) hari ini. Rabu, 2 September 2020 mengumumkan bahwa mereka akan menggelar ‘KCON:TACT 2020 Fall’ pada tanggal 16 sampai 25 Oktober 2020 mendatang.

Dilansir dari Soompi, acara konser virtual tersebut akan diadakan empat hari lebih lama daripada acara sebelumnya, ‘KCON:TACT 2020 Summer’ yang berhasil meraih penonton secara onlinesebanyak 4.05 juta orang. Acara konser virtual ini akan diadakan melalui channel YouTube resmi Mnet K-POP dan CJ ENM akan menambahkan upgrade teknologi AR, penampilan pengisi acara dengan menggunakan hologram, dan peningkatan-peningkatan lainnya. 

KCON:TACT 2020 akan Kembali Diadakan di Musim Gugur!


“KCON sejauh ini sudah berhasil menyebarkan K-Pop sehingga dikenal diseluruh dunia, dan era saat ini adalah era ‘untact’ atau era tanpa kontak, kami akan menyuguhkan pengalaman baru dari konten kebudayaan Korea dan Hallyu kepada para penggemar di seluruh dunia. Kami berharap ‘KCON:TACT 2020 FALL’ ini bisa menjadi kesempatan bagi penggemar dan para artis nantinya untuk menjadi lebih dekat dengan satu sama lain,” ungkap perwakilan CJ ENM.

Penasaran seperti apa  KCON:TACT 2020 FALL nanti? Langsung nonton trailernya, yuk!





0
84
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan