Kaskus

Entertainment

cintadineAvatar border
TS
cintadine
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Selamat datang kembali di thread ane.

Sejak masa pandemi sepakbola tanah air seakan mati suri. Saat sepakbola di luar negeri sudah berjalan lagi walah tanpa penonton, Indonesia masih belum juga berjalan. Padahal pada tahun 2021 Indonesia akan menggelar Piala Dunia U-20 yang jelas merupakan bukan turnamen yang ecek-ecek. Rasanya memang cukup membanggakan jika Timnas yang bukan senior berlaga di Piala Dunia walaupun sebagai peserta yang lolos otomatis karena menjadi tuan rumah. Karena masyarakat Indonesia dipastikan akan heboh dan antusias apabila sudah berurusan dengan sepakbola.

Nah, jadi tuan rumah untuk di level U-20 saja sudah heboh. Bagaimana jika Indonesia menjadi negara penyelanggara Piala Dunia untuk level yang utama? Tentu saja akan sangat gila dan menarik. Ane membayangkan jika Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA, maka akan ada beberapa hal yang terjadi. Berikut ini pembahasan singkatnya.

1. Indonesia Lolos Untuk Kedua Kalinya
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Sebagai tuan rumah, Indonesia tentu berhak lolos otomatis. Ini artinya Indonesia lolos untuk kedua kalinya setelah terakhir kali pada 1938. Ya, pada 1938 saat itu namanya masih Hindia Belanda. Akan tetapi FIFA mengakui dan menganggap jika yang berlaga pada masa itu sekarang sudah menjadi Indonesia dan juga menganggap Indonesia adalah negara Asia pertama yang ikut serta di Piala Dunia yang kemudian disusul oleh Korea Selatan.

2. Stadion dan Infrastruktur Akan Meningkat
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Menjadi tuan rumah Piala Dunia merupakan hal yang sangat mahal. Diperlukan persyaratan yang tidak mudah seperti mempunyai sejumlah stadion berstandar FIFA hingga infrastruktur pendukung seperti akomodasi hingga transportasi. Ini akan berdampak pada infrastruktur di Indonesia yang akan meningkat cukup pesat. Untuk Asian Games 2018 saja dibutuhkan Wisma Atlet yang megah dan juga berbagai venue baru yang dibangun.

3. Akan Menguras Anggaran Negara
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Untuk Asian Games 2018 kemarin, diperlukan biaya yang tidak sedikit yang dikeluarkan oleh pemerintah. Bagaimana dengan Piala Dunia FIFA? Tentu saja akan sangat mahal dan jauh lebih mahal dari Asian Games karena Piala Dunia punya standar yang tinggi walaupun hanya mempertandingkan satu cabang olahraga saja. Anggaran ini tentunya akan menimbulkan pro dan kontra di tengah masyarakat.

4. Akan Ada Banyak Demo
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Masih berhubungan dengan poin di atas. Sebelum event berlangsung nantinya akan banyak demo dan protes kepada pemerintah yaitu mereka yang tidak setuju dan menolak Indonesia menggelar Piala Dunia karena hanya menghamburkan uang negara. Lebih baik uangnya dikasih ke rakyat miskin dan lain sebagainya. Hal ini sebenarnya juga terjadi Brasil pada saat menggelar Piala Dunia 2014 dan Olimpiade 2016.

5. Sektor Pariwisata Meningkat
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Keuntungan menjadi tuan rumah Piala Dunia lainnya adalah meningkatnya pendapatan di sektor pariwisata karena Indonesia secara langsung akan disorot oleh Dunia dan akan banyak wisatawan berkunjung. Bukan hanya dikunjungi oleh para pendukung negara peserta tapi juga dari berbagai negara lain yang penasaran dengan tempat-tempat wisata di Indonesia.

6. Pertandingan Indonesia Akan Super Heboh
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Di Piala Dunia setidaknya setiap tim akan bertanding sebanyak tiga kali. Ketiga pertandingan yang akan dijalani Indonesia akan disaksikan dengan antusias oleh masyarakat. Stadion dipastikan akan penuh. Tempat-tempat nobar akan ada di mana-mana dan menjadi lautan manusia. Bahkan kemungkinan juga akan menjadi hari libur nasional. Ya, masyarakat kita memang gila bola sampai ke akar-akarnya.

7. Trending Media Sosial dan Pemberitaan
7 Hal Yang Akan Terjadi Jika Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, No 4 Paling Unik
Jika Indonesia menjadi tuan rumah otomatis sepanjang turnamen media sosial dan pemberitaan di Indonesia akan terus membahas Piala Dunia. Saat Asian Games 2018 yang lalu media sosial ramai membahas hal-hal unik seperti Jonathan Cristi yang buka baju, dan banyak momen menarik lainnya. Nah, Piala Dunia akan begitu. Sementara itu trending di Twitter akan terus diisi oleh seputaran penyelanggaraan Piala Dunia di Indonesia.

Itu dia gan tujuh hal yang akan terjadi jika Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia FIFA. Ada yang mau nambahin? emoticon-Ngakak

Quote:
Diubah oleh cintadine 01-09-2020 21:27
0
554
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan