- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Kekoreaan
Makan dengan Orang Korea, Eh Perhatikan Table Manner Ini ya!


TS
baikoke
Makan dengan Orang Korea, Eh Perhatikan Table Manner Ini ya!

Sumber: Koreanfirst
Dimana-dimana yang namanya table manner itu penting ya Gan/Sis. Terutama kalau kalian makan dengan orang asing di negaranya. Kadang kala, apa yang dianggap wajar oleh kita justru jadi hal yang enggak sopan buat mereka. Tapi bisa juga sebaliknya. Supaya tidak terjadi kesalahpahama, ada baiknya untuk mencari lebih dulu, pantang do and don't saat menghadiri sebuah perjamuan makan. Kali ini, ane ingin berbagi sedikit tentang etika makan di Korea Selatan. Buat kalian yang ngincer untuk punya teman Korea, sebaiknya perhatikan hal-hal ini saat diundang makan ke rumahnya. Jangan sampai membuat malu atau malah melukai hati tuan rumah karena berperilaku nggak sopan. Apa aja sih yang perlu diperhatikan saat jamuan makan di Korea Selatan?
1. Mendahulukan yang lebih tua
Mau dimana pun, mendahulukan yang lebih tua kayaknya menjadi hal yang penting ya. Di Indonesia pun juga berlaku hal yang sama kan? Jika diundang makan, jangan buru-buru duduk, tunggu yang lebih tua untuk duduk terlebih dahulu. Tak hanya itu, saat mengambil makanan, juga tunggulah yang lebih tua dulu. Hal yang sama berlaku untuk memulai makan. Jangan sampai kalian mendahului orang yang lebih tua untuk makan dulu. Selapar apa pun kalian, demi menjaga kesopanan, persilakan terlebih dulu untuk yang lebih tua mengawali makan.
2. Jangan lupa bilang Jalmeokgesseumnida (Saya akan makan dengan baik)
Ucapan ini kalau di Indonesia mungkin seperti doa sebelum makan ya. Saat menghadiri jamuan makan di Korea, jangan sampai lupa untuk bilang jalmeokgesseumnida ya. Ucapan ini menunjukkan jika kita akan makan dengan baik kepada orang yang telah membuat hidangan tau mentraktir kita. Hal ini sebagai bentuk hormat kepada mereka. Bahkan ucapan tersebut juga bisa ditujukan kepada pelayan yang mengantar makanan kepada kita. Setelah mengucapkan jalmeokgesseumnida, barulah kalian boleh makan.
3. Jangan makan terburu-buru dan mengangkat mangkuk
Penting untuk memperhatikan tempo makan di Korea Selatan. Tidak sopan untuk makan dengan cepat. Makanlah dengan tenang dan lahap. Penting untuk memperhatikan tempo makan rekan kita. Ini supaya dalam perjamuan tersebut, waktu makan bisa selesai bersamaan. Selain itu, tidak sopan untuk mengangkat mangkuk atau piring. Sekalipun kamu ingin menghabiskan kuat di dalam mangkuk, jangan ya. Gunakan sendok yang disediakan. Tapi ingat, jangan gunakan sendok dan sumpit secara bersamaan. Hal tersebut juga dinilai tidak sopan di Korea.
4. Perhatikan posisi sumpit
Jangan sembarangan menaruh sumpit ya. Letakkan sumpit di tempat yang sudah disediakan. Jika tidak ada, bisa leyakkan di samping mangkuk. Hal yang perlu diingat, jangan pernah menancapkan sumpit secara vertikal pada mangkuk yang berisi nasi, tidak sopan. Cara itu akan mengingatkan pada upacara pemakaman. Selain itu memasukkan sumpit ke dalam mangkuk dan membiarkan tegak lurus dengan meja dipercaya bisa mendatangkan nasib buruk.
5. Ucapkan Masigaemeokgoseoyo dan jangan pergi jika masih ada orang yang makan
Jika sebelum makan berdoa tentunya setelah makan juga dong. Jangan lupan ucapkan masigaemeokgoseoyo saat kalian sudah selesai makan. Ucapan ini memiliki arti “Saya telah makan dengan baik”. Selain itu, ucapan masigaemeokgoseoyo juga diartikan sebagai bentuk rasa senang kalian terhadap makanan yang telah disajikan. Tapi ingat ya, meskipun sudah selesai makan, jangan langsung meninggalkan meja. Ingat poin dilarang makan terburu-buru. Meskipun sudah melambatkan cara makan kalian, dan jadi yang pertama selesai, sebaiknya tunggu yang lain dulu. Meninggalkan meja lebih dulu ketika masih ada yang makan dianggap tidak sopan dan juga mengganggu.
Sumber: 1,2,3
0
401
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan