Kaskus

News

mpmedianewsAvatar border
TS
mpmedianews
5 Cara Menjadi Influencer Instagram Agar Sukses dan Terkenal!
5 Cara Menjadi Influencer Instagram Agar Sukses dan Terkenal!

Side.id - Pada era kemajuan teknologi saat ini, setiap orang pastinya ingin mencari penghasilan tambahan di media sosial, salah satunya adalah influencer Instagram. Tak heran jika ada banyak orang yang mencari tahu bagaimana cara menjadi influencer Instagram agar sukses dan terkenal.

Pekerjaan sebagai influencer Instagram kini menjadi salah satu sumber penghasilan terbesar. Apalagi, banyak anak muda di Indonesia yang menggeluti bidang ini.

Buat kamu yang ingin terjun ke dunia tersebut, berikut ini adalah empat cara menjadi influencer Instagram agar sukses dan terkenal:

1. Buat Feeds Instagram Jadi Lebih Menarik

Visual adalah salah satu komponen utama yang tidak boleh dilupakan. Ibaratnya, feeds merupakan tampilan interior rumahmu, kemudian akan menentukan apakah pengunjung merasa nyaman atau tidak ketika melihatnya.

Jadi, kamu bisa mengatur foto profil, bio, dan feeds terlebih dahulu supaya lebih enak dipandang. Misalnya, kamu memberikan warna yang serasi di satu foto dengan foto yang lainnya. Dijamin deh, feeds kamu akan terlihat lebih estetik.

2. Menjadi Pengguna Instagram yang Aktif

Pengguna aktif bukan berarti kamu hanya sekadar membuka dan scroll timeline Instagram, tetapi juga rajin mengunggah konten. Kamu bisa mengunggah foto ketika sedang traveling, membuat video di Instagram Stories, atau mengunggah video di IGTV.

Semakin banyak konten yang kamu buat di Instagram, maka followers akan semakin bertambah. Hal itu dikarenakan kontenmu sudah dilihat oleh banyak orang.

3. Sering Memberikan Honest Review

Jika kamu berpikir bahwa review terhadap suatu produk adalah bentuk endorse dari brand tertentu, maka hal itu tidak benar. Memberikan ulasan, saran, dan kritik adalah hak kamu sebagai pengguna media sosial.

Saat merasa puas dengan produknya, kamu bisa memberikan ulasan positif di Instagram kamu. Misalnya, kamu melalukan review produk di Instagram Stories. Dengan begitu, banyak orang yang langsung melihatnya.

Cara tersebut bisa membangun trust antara kamu dengan followers, lalu mereka akan semakin yakin bahwa kamu bisa memberikan ulasan yang bermanfaat. Tidak hanya barang atau jasa, kamu juga bisa memberikan review film terbaru, novel, restoran, dan lainnya sesuai keinginan.

Salah satu cara menjadi influencer Instagram yang utama adalah jangan menggunakan kata-kata kasar atau tidak pantas saat mengulas suatu produk hingga menjatuhkan nama baik brand. Tetap berikan ulasan yang sopan dan jujur agar terhindar dari tuduhan pencemaran nama baik.

4. Tidak Hanya Aktif di Instagram

Semakin banyak media sosial yang aktif, maka semakin banyak orang yang mengetahui kamu! Maka dari itu, cobalah untuk tetap aktif di beberapa media sosial, seperti Twitter, Facebook, TikTok, YouTube, dan lainnya.

5. Jangan Membeli Followers

Usahakan kamu tidak tergiur untuk membeli followers dari berbagai pihak tertentu. Sebab, kamu tidak pernah tahu apakah followers-mu suka dengan kontenmu atau tidak. Alhasil, kamu akan sulit mendapatkan feedback dan tidak bisa menilai apakah kontenmu menarik atau tidak.

Itulah tadi lima cara menjadi influencer Instagram agar sukses dan terkenal. Namun, kamu harus memberikan konten yang bermanfaat bagi banyak orang. Jangan sampai kamu tergiur dengan penghasilannya yang besar, tetapi tidak memperhatikan kualitas konten.


Sumber: Link
Diubah oleh mpmedianews 22-08-2020 17:03
0
283
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan