Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

r.lina01Avatar border
TS
r.lina01
Bahaya Garam Bagi Tubuh Manusia


Bahaya Mengonsumsi Garam Berlebihan

Bahaya garam - Garam merupakan salah satu bumbu penyedap rasa yang sering ditemui pada berbagai jenis makanan yang kita konsumsi setiap hari. Tanpa adanya garam, rata-rata makanan yang kita makan akan terasa hambar dan kurang enak.

Pada kenyataanya garam sudah menjadi bagian yang sulit dipisahkan dari hidup kita. Sehingga, kondisi kelebihan kadar garam di tubuh bukanlah sesuatu yang jarang terjadi.

Padahal, ada beberapa penyakit yang dapat muncul jika kita terlalu banyak makan garam. Meski begitu, bukan berarti kita tidak boleh mengonsumsi garam sama sekali.

Menjaga jumlah garam yang kita pakai memang hal yang penting, karena [url=https://www.SENSOR 5822151160541483526/2901317878658085255#]garam bermanfaat bagi tubuh [/url]kita. Garam atau sodium, dalam jumlah yang cukup, dibutuhkan untuk menjaga keseimbangan cairan di tubuh, dan berperan dalam menjaga fungsi saraf serta otot.

Isu yang sering kita dengar kalau kebanyakan makan garam bisa menyebabkan darah tinggi. Hal itu memang benar, karena mengonsumsi garam yang tinggi dapat menyebabkan tingginya kadar natrium di dalam darah, yang bisa menyebabkan volume darah meningkat sehingga tekanan darah juga naik. Hal ini berujung pada berbagai gangguan kesehatan lain, seperti hipertensi, stroke, dan gagal jantung. 

Baca Juga : [url=https://www.SENSOR 5822151160541483526/2901317878658085255#]Manfaat Pisang Kepok[/url]

Garam memang diperlukan oleh tubuh manusia. Tapi kalau berlebihan apa saja ya bahaya garam bagi tubuh manusia? Yuk simak penjelasannya di bawah ini:

Bahaya Garam

1. Obesitas

Di antara efek samping jika kelebihan asupan garam yaitu bisa menyebabkan obesitas. Obesitas merupakan kondisi tubuh yang membahayakan karena bisa beresiko terkena penyakit kronis lain. Makanan yang asin biasanya akan membuat rasa haus. Sehingga anda akan meminum cairan lebih banyak. Jika anda meminum air putih maka bisa mengurangi resiko. Namun jika anda meminum teh manis maka bisa menyebabkan obesitas.

2. Resiko Asma

Konsumsi makanan yang tinggi garamnya bisa menyebabkan resiko asma. Terutama pada anak - anak di bawah usia 12 tahun. Kondisi ini bisa terjadi karena makanan yang asin bisa menyebabkan alergi yang membuat penderita mengalami sesak napas, maka dari itu sebaiknya batasi pemakaian garam pada makanan anak - anak.

3. Demensia ( kehilangan memori )

Penyakit demensia umumnya dialami oleh orang usia lanjut karena gangguan sistem memori pada otak. Demensia memiliki pengaruh besar karena menyebabkan penderita kehilangan memori. Sehingga penderita tidak bisa berfikir secara jernih.

Baca Juga : [url=https://www.SENSOR 5822151160541483526/2901317878658085255#]Manfaat Minum Jus Seledri[/url]

4. Kelebihan Air Dalam Tubuh

Orang yang terlalu sering mengkonsumsi makanan asin bisa menyebabkan tubuh kelebihan jumlah cairan. Karena ketika makan makanan yang asin akan terasa sangat haus, sehingga kondisi seperti ini bisa menyebabkan perut kembung.

5. Resiko Penyakit Maniere

Orang yang biasa mengkonsumsi makanan asin juga bisa menyebabkan resiko penyakit maniere. Penyakit seperti ini ditandai dengan kerusakan pada bagian telinga yang di awali dengan gejala mual, kurang pendengaran, muntah serta hilangnya nafsu makan.

Demikianlah beberapa bahaya garam yang perlu kamu ketahui. Garam diperlukan bagi tubuh, namun ingatlah untuk mengkonsumsinya dalam batas wajar agar kamu terhindar dari penyakit yang lebih serius. Semoga bermanfaat.


Penulis : Linna Mia
Diubah oleh r.lina01 20-08-2020 13:56
d0ditttAvatar border
d0dittt memberi reputasi
1
143
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan