- Beranda
- Komunitas
- Hobby
- Hewan Peliharaan
Si Orange Minta Ditemani Saat Melahirkan! Pria ini Sampai Disebut Sebagai Suaminya!


TS
darmawati040
Si Orange Minta Ditemani Saat Melahirkan! Pria ini Sampai Disebut Sebagai Suaminya!
Quote:
Assalamualaikum
Welcome To My Thread
Selamat sore. Apa kabar, Gansist? Ane kembali dengan berita mengenai kucing orange, nih. Salah satu hewan yang kerap bikin ulah dan membuat banyak orang terpingkal juga menangis.
Quote:
Sebelumnya ane pernah membuat threadtentang kucing orange yang bar-bar. Si oyen tiba-tiba saja menaiki mobil yang tengah terparkir di lokasi yang sedang mengadakan acara. Lantas menyalakan klakson beberapa kali. Sehingga, membuat orang yang berada di lokasi tersebut, agak terkejut. Buat gansist yang mungkin belum membaca dan melihat vidionya, bisa cek di sini, ya.
Selain itu, beberapa hari lalu, beredar lagi vidio kucing orange yang merusak kertas yang berisi tugas sekolah seorang anak SD. Parahnya, kucing ini bahkan tidak merasa bersalah setelah melakukan hal itu. Ia malah santai berbaring di lantai. Jika penasaran, Gansist silakan mampir di thread milik Masnukho
Nah, yang viral kali ini merupakan kucing orange liar. Namun, ia tinggal di area indekos yang ditempati oleh salah satu pria dengan nama acount Instagram @babangoji26.
Pria ini membagikan cerita tentang kucing orange yang kerap berlaku manja padanya. Kucing tersebut tampak sedang mengandung. Dalam captionnya babangoji26 menyebutkan bahwa, si oyen menggaruk-garuk pintu kamar kosnya sambil teriak-teriak. Teriakannya tentu dalam bahasa hewan, ya, Gansist.
Saat pria itu mengunjunginya di sebuah tempat yang tidak jauh dari kamar kos. Si oyen sedang berbaring menunggu waktu kelahiran. Babangoji26 lalau pamit untuk keluar. Namun, si orange malah mengejar sambil mengeong-eyong minta untuk ditemani.
Babangoji26 ini pun menuruti keinginan kucing orange yang biasa ia panggil si gembul. Mereka berjalan menuju tempat kediaman si gembul. Beberapa saat, pria itu menunggu hingga kucingnya berhasil melahirkan beberapa anak yang lucu.
Berikut vidionya, Gansist. Cekidot!
Quote:
Nah, bisa gansist saksikan sendiri seperti apa manjanya si kucing orange. Ane baru lihat, dong, ada kucing yang minta ditemani oleh manusia saat melahirkan. Bukannya mereka pemalu, ya, ketika sedang dalam keadaan seperti itu?
Yang lebih menarik perhatian ane dalam vidio ini, adalah, caption si babangoji26. Ia mengatakan dalam captionnya,
Jangan katakan aku ini suaminya, ya. Wkwkwk. Lebih kurang seperti itu.
Vidio yang dibagikan babangoji26 langsung viral, dong. Banyak netizen yang mengatakan, bahwa, si babangoji26 adalah suaminya si gembul.

Ya kali, manusia nikah ama kucing?! Mana anaknya nggak ada yang berwajah manuia, lagi

Keesokan harinya, si gembul terus ditanyai oleh para netizen yang penasaran akan perkembangan kucing super manja tersebut. Dan, pria yang dinobatkan sebagai suaminya, memposting lagi keadaan si gembul serta ke lima anaknya.
Quote:
Lihat, deh, Gansist. Babangoji26 sudah seperti suaminya beneran, kan, ya? Ia mengurus dan memerhatikan si oyen dengan sepenuh hati. Anak-anak mereka sudah tujuh hari ajah, nih. Jadi anak baik dan jangan bar-bar kayak kucing orange lainnya, ya, Guys.

Bay the way, kira-kira, doi (babangoji26) bakal berbuat hal yang sama, nggak, ya, ke istrinya ketika sudah menikah nanti?

Jangan sampai cuma baik ke kucing saja, tapi sesama manusia, enggak. Hkhk

Okey, sekian thread dari ane. Semoga mengispirasi orang-orang yang tidak menyukai kucing agar jangan menyiksa mereka.
Wassalam
Penulis: @darmawati040
Referensi: di sini
Bima, 11 Agustus 2020






tien212700 dan 12 lainnya memberi reputasi
13
4.5K
61


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan