Kaskus

Entertainment

yourkiveAvatar border
TS
yourkive
Kwon Mina Kembali Buat Penggemar Khawatir dengan Unggahannya
Kwon Mina Kembali Buat Penggemar Khawatir dengan Unggahannya

Mantan memberAOA, Kwon Mina, kembali membuat penggemarnya khawatir lewat unggahan terbarunya di akun Instagram pribadinya, @kvwowv. 


Pada hari ini, 6 Agustus 2020, gadis cantik kelahiran tahun 1993 itu mengaku bahwa ia kembali melakukan self-harm dan mengunggah fotonya ke Instagram beserta dengan caption yang cukup panjang.

Dilansir dari Allkpop, Mina berkata baru-baru ini, ada sesuatu yang terjadi antara dirinya dengan seorang perwakilan dari FNC Entertainment via KakaoTalk. Mina merasa bingung karena banyak media yang memberitakan bahwa ia memohon maaf. Mina kemudian meminta perwakilan FNC tersebut untuk tidak berbohong, dan hanya mendapatkan balasan, “akan aku periksa.” 

Kwon Mina Kembali Buat Penggemar Khawatir dengan Unggahannya

“Bagaimana bisa aku menerima permohonan maaf dari seseorang yang datang dengan matanya yang besar dan jernih, bertanya padaku dimana pisau milikku, berkata bahwa ia sama sekali tidak ingat, menatapku dengan tatapan seperti itu? Aku mungkin akan menyerah juga,” ungkap Mina.

Mina kemudian melanjutkan, “aku sangat terkejut dengan balasan pesan KakaoTalk dari FNC sehingga aku mencoba untuk melukai diriku sendiri lagi, dan adik dari managerku datang di pagi hari untuk membawaku ke rumah sakit.”

Gadis cantik itu juga mengungkapkan kekesalannya pada terapis yang disewa oleh FNC Entertainment untuk dirinya dengan menyebut bahwa terapis tersebut membocorkan informasi pribadi dari kliennya yang lain pada Mina. Ia juga mengungkapkan kemarahannya karena dirinya curiga kalau mantan membersekaligus leader AOA, Jimin, akan kembali berpromosi setelah semuanya tenang.

Mina lantas penutup pernyataannya dengan berkata, “waktu yang tepat untuk permintaan maaf yang pantas sudah lama berlalu, dan aku hanya ingin kalian tolong lebih perhatian pada trainee, artis, penyanyi, aktor, dan seluruh senior dari agensi kalian, sehingga tak akan ada lagi orang yang menderita seperti aku.”
 
Pada tanggal 5 Agustus 2020 kemarin, Mina sempat membagikan foto saat dirinya masih aktif di AOA dengan caption, “Jinri, aku merindukanmu.”






Para penggemar kemudian berspekulasi bahwa sosok ‘Jinri’ yang Mina maksud adalah mendiang Sulli.

Semoga keadaan segera membaik untuk Mina, ya.




Diubah oleh yourkive 06-08-2020 11:49
0
241
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan