fauzuAvatar border
TS
fauzu
Mahasiswa UMM Dukung Program PHBS di Lingkungan Sekolah Sebagai Pencegahan COVID-19

Dalam rangka membantu pencegahan penularan COVID-19, tim PMM (Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa) 36 Universias Muhammadiyah Malang mengadakan sosialisasi dengan tema New Normal kepada siswa-siswi SMAN 1 Wates Kabupaten Kediri. Sosialisasi dilakukan secara online menggunakan metode daring dikarenakan masih dalam masa pandemi.
Kegiatan ini dibimbing serta diawasi oleh Dosen Pembina Lapangan (DPL) Sendi Lia Yunita, S.Farm, Apt., M.Sc. Pelaksanaan kegiatan PMM ini pada tanggal 1 Agustus 2020. Kegiatan PMM yang dilakukan mengusung judul “Upaya Preventif Dalam Era New Normal” dikarenakan saat ini masih banyak masyarakat yang kurang sadar untuk menjaga kesehatan dalam era new normal. Banyak dari kalangan kita yang menganggap bahwa di era new normal ini sudah tidak ada lagi virus corona. Sedangkan, sebenarnya era new normal ini kita masih hidup berdampingan dengan virus corona sehingga kita harus tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan.

Sebelum melakukan sosialisasi melalui daring, tim PMM 36 UMM telah memberikan sabun cuci tangan serta melakukan pemasangan poster yang berisi tentang barang-barang apa saja yang harus dibawa dalam era new normal ini di beberapa titik lokasi di SMAN 1 Wates Kabupaten Kediri yang bertujuan untuk mendukung program PHBS dan edukasi COVID-19 di lingkungan sekolah. Selain itu, tim PMM 36 UMM juga memberikan tanaman dalam rangka mendukung program penghijauan di sekolah tersebut.
Dengan diadakannya kegiatan PMM UMM oleh kelompok 36 ini, diharapkan siswa-siswi SMAN 1 Wates mampu menerapkan protocol kesehatan dengan benar guna menekan jumlah kasus baru COVID-19 terutama di lingkungan sekolah. (MFL)
Diubah oleh fauzu 04-08-2020 10:26
0
298
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan