Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

MnsukraAvatar border
TS
Mnsukra
10 Keuntungan Bermain Catur Bagi Anak, Sekalian Coba Kuis Catur Kalo Bisa?


Hallo guys kali ini ane mau ngebahas soal “Apa saja keuntungan bermain catur bagi anak”. Barangkali kalian sudah tahu ya, tapi tidak ada salahnya bagi ane untuk mengingatkan kembali. Apalagi ditengah-tengah situasi pandemi saat ini yang mengharuskan belajar dirumah. Ya, sesekali luangkan waktu bagi anak-anak belajar permainan catur guna pengembangan daya otak. Tak perlu banyak cakap lagi, yuk kita simak aja keuntungan yang didapat oleh anak saat bermain catur. Berikut ulasannya.


1. Mencegah Alzheimer

Ketika  seseorang memainkan permainan catur dalam waktu pikir lama, maka otak akan bekerja layaknya otot. Otak akan terpacu untuk lebih keras saat bermain catur. Sehingga akan mengurangi resiko demensia dan Alzheimer. Penelitian The New England Journal of Medicine membuktikan bahwa orang yang telah berumur 75 tahun lebih kecil terkena resiko demensia dan Alzheimer daripada rekan-rekan mereka yang berusia sama.

2. Menumbuhkan Dendrit

Apa itu Dendrit? Dendrit yaitu semacam pohon bercabang yang ada diotak kita, berfungsi untuk mengirimkan sinyal-sinyal impuls ke sel saraf. Sehingga ketika anak belajar, bermain, dan memahami catur secara berkelanjutan, maka pertumbuhan dendrit pun akan terus-menerus tanpa henti. Oleh karena itu, tidak heran bila para pemain catur itu otaknya pada encer semua.

3. Meningkatkan IQ

Kalau kalian pernah dengar orang  pintar karerna main catur baik, saudara, teman, kerabat atau siapapun. Ternyata itu benar guys. Soalnya ada penelitian di Venezuela yang mengetes 4000 anak laki dan perempuan dengan hanya memberikan intruksi memainkan catur selama 4 bulan. Hasilnya rata-rata IQ anak-anak tersebut mengalami peningkatan. Jadi, menggerakan beberapa buah catur di papan catur itu bukan hal  yang biasa ya guys.

4. Meningkatkan Kemampuan “Pemecahan Masalah”

Di dunia berkembang pesat dengan cepat, setiap hari kita menghadapi banyak masalah dan rintangan dalam setiap langkah hidup kita. Beberapa masalah bisa diselesaikan, beberapa di antaranya bukan karena kurangnya keterampilan memecahkan masalah.

Salah satu manfaat yang didapat saat bermain catur yaitu meningkatkan kemampuan pemecahan masalah. Ketika anak bermain catur ia akan memiliki kecenderungan untuk memecahkan persoalan di papan catur, sehingga anak terbiasa dan mandiri untuk menyelesaikan masalahnya sendiri di dunia nyata. Kalian para orang tua tentu ingin anak-anak mandiri tanpa nyusahin kan, terlebih terhadap permasalahan kecil bukan.

5. Meningkatkan Kemampuan Spasial (Pemahaman Tentang Ruang)

Sumber Gambar : shoppe.co.id


Kemampuan pemahaman tentang ruang. Dalam bermain catur para pecatur bisa memiliki beberapa variasi langkah di dalam otaknya, kira-kira 5 s’d 10 variasi gerakan langkah. Dalam hal ini mereka bisa membayangkan secara visual perubahan, bayangan posisi dan dapat menganalisanya. Sehingga tak heran kalau para pecatur memiliki rata-rata IQ yang tinggi. Bahkan, ada penelitian tentang dominasi pria dalam permainan catur yang menyebutkan bahwa pria memiliki kemampuan spasial yang lebih tinggi daripada wanita.

6. Meningkatkan Memory Anak

Ada fakta yang bilang bermain catur dapat meningkatkan daya ingat. Jelas ya, karena saat bermain catur otak kita diharuskan untuk mengetahui Pembukaan catur, minimal beberapa variasi favorit lah. Disitu kalian bakal ingat posisi catur, pergerakan lawan, maksud gerakan tersebut, dan kapan harus melancarkan inisiatif serangan sehingga bisa mencapai keadaan Mat.

7. Melatih Kedua Sisi Otak

Sebuah penelitian di Jerman menunjukkan melakukan pengujian terhadap para ahli catur. Mereka diberikan posisi catur dan bentuk geometris untuk diidentifikasi. Hasilnya, menunjukkan bahwa otak kiri dan kanan sama-sama berfungsi. Ternyata kurang tepat kalau bermain catur itu hanya melatih otak kiri saja. Tentu hal ini penting sekali untuk perkembangan otak anak dalam memaksimalkan kedua sisi otaknya.

8. Meningkatkan Kreatifitas

Salah satu organ terpenting di dalam tubuh kita adalah otak. Ada sekitar 100 miliar neuron dan 100 triliun koneksi merupakan pengolah tubuh kita. Kedua otak kita sangat mirip akan tetapi memiliki fungsi yang berbeda. Otak kiri berfungsi untuk analisis dan metode, sedangkan otak kanan untuk kreatifitas dan artistik.

Selain itu, penelitian lain juga menunjukkan bahwa siswa yang menghabiskan kegiatan mereka untuk bermain catur selama satu minggu sekali untuk melawan komputer, ternyata dapat meningkatkan kreatifitas mereka secara orisinal lho.

9. Meningkatkan Konsentrasi Anak

Manfaat lainnya yaitu dapat meningkatkan konsentrasi pada anak. Ketika anak memainkan catur melawan komputer atau bersama temannya. Anak akan berkonsentrasi penuh  dalam bermain catur. Sehingga fokus anak tidak kemana-mana. Dengan demikian anak akan dapat mengembangkan konsentrasinya, tidak hanya dalam catur saja, tapi bisa menjalar di kehidupan keseharian anak juga.

10. Mengajarkan Tentang Perencanaan dan Tinjauan Masa Depan

Salah satu ciri khas yang dimiliki banyak pecatur seantero dunia adalah kemampuan mereka untuk memikirkan perencanaan dan tinjauan masa depan. Permainan catur mengharuskan siapapun untuk bisa berfikir beberapa langkah ke depan dalam menyusun sebuah strategi ataupun memahami maksud musuh. Mereka juga terbiasa dalam mengalisa dan memilih jalan terbaik yang bakal mereka pilih dalam langkah berikutnya. Oleh karenanya, ajarilah anak untuk dapat bermain catur. Walaupun tidak sampai jago-jago amat, yang penting proses berfikir dari permainan catur itu dapat membuat anak lebih kreatif dan inovatif di kemudian hari.

Nah, itulah kesepuluh manfaat bermain catur bagi anak-anak. Jadi, beruntunglah kalian yang pernah mencicipi permainan catur sewaktu masih kecil. Setidaknya, otak kalian pernah di latih dan di upgradedengan bermain catur. Apalagi kalian bisa mikir sampai beberapa langkah kedepan. Wah, itu sudah bisa dikatakan jago lah. Ya, minimal kalo skala rating sudah 1700 san lah.

Sebagai penutup saya mau kasih beberapa kuis catur untuk kalian semua. Kalian jawab ya. Semoga bermanfaat. Salam hangat Gens Una Sumus!

Kuis Catur!

emoticon-Salam Kenalemoticon-Salam Kenalemoticon-Salam Kenal



Sumber 1. Pihak Ketiga
Sumber 2. Pemikiran Pribadi
0
301
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan