Kaskus

Hobby

fathrohmanAvatar border
TS
fathrohman
Bajing Kelapa, Si Pengerat Penghuni Pohon
Bajing Kelapa, Si Pengerat Penghuni Pohon



Bajing kelapa, adalah hewan kecil dari keluar Sciuridae yang merupakan jenis mamalia kecil.

Banyak orang terutama para petani menganggap jika bajing kelapa adalah hama, hal ini disebabkan karena bajing kelapa sangat suka memakan hasil pertanian atau perkebunan para petani.

Namun, meskipun di anggap hama, ternyata banyak orang yang tertarik untuk memelihara hewan yang satu ini.

Selain lucu, memelihara bajing kelapa mempunyai kesenangan tersendiri, perawatan bajing kelapa juga tidak terlalu rumit.

Berikut seputar cara merawat hewanbajing kelapa:

1. Pelihara Bajing Kelapa Dari Usia Muda

Dalam memelihara bajing kelapa, sebaiknya peliharalah bajing yang masih berusia muda, agar mudah dalam proses penjinakkannya, sebab jika sudah berusia dewasa, bajing kelapa cenderung galak dan suka menggigit.

2. Siapkan Kandang Bajing

Jangan lupa juga untuk menyiapkan kandang untuk bajing kelapa yang dipelihara, pilihlah kandang yang terbuat dari bahan besi, sehingga kandang akan aman.

Jangan menggunakan kandang dari bahan kayu, sebab bajing kelapa adalah hewan pengerat, jika menggunakan kandang kayu, maka kandang akan dirusak.

3. Memberikan Makanan Dan Minuman

Ketika memelihara hewan, pastinya hewan membutuhkan makanan dan minuman, maka sebagai pemilik, harus menyiapkan setiap kebutuhan makan dan minum hewan peliharaannya.

Dalam memelihara bajing kelapa, makanan yang dapat diberikan antara lain seperti buah pisang, pepaya, apel, dan buah manis lainnya.

Selain makanan, kebutuhan minuman juga harus diperhatikan, dalam pemberian minuman, gunakanlah botol gantung (yang biasa digunakan untuk minuman hamster), sehingga minuman tidak dapat ditumbahkan air nya oleh si bajing.

4. Ajak Bermain Bersama

Agar bajing kelapa yang dipelihara dapat mengenali dan menjadi jinak terhadap pemiliknya, usahakan untuk rajin mengajak bermain bersama.

Dengan bermain bersama, bajing akan lebih cepat dalam mengenali suara dan bau dari pemiliknya.

Quote:
Diubah oleh fathrohman 25-09-2020 18:37
0
1.7K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan