trifatoyahAvatar border
TS
trifatoyah
[Coc Reg. Karawang] Minuman Kawista Madu, Salah Satu Oleh-oleh Andalan Khas Karawang


Siapa sih yang nggak kenal Karawang sebuah Kabupaten yang terletak di Tatar Pasundan, Propinsi Jawa Barat. Akh, tentunya Agan Sista udah kenal ya, hayo ngacung siapa yang pernah berkunjung ke Karawang, gimana asyik 'kan?
Tentunya!

Okey deh Gan Sist, setiap kali berkunjung ke suatu kota, atau ke manapun, yang pasti ditanyakan adalah oleh-olehnya ya nggak Gan Sist, semisal nih, kita mau OTW ke suatu tempat terus kita nge-post tuh di FB, Mau OTW Karawang, siap Cusss! Pasti sahabat Dumay maupun Duta pada langsung komen, jangan lupa oleh-olehnya, aku tungguin oleh-olehnya, awas kalau nggak bawa oleh-oleh, dih! Yang ini pake ngancem. Tapi sebagai temen atau saudara yang baik, kalau pergi-pergi ya pulang bawa oleh-oleh dong, terus jawab aja, nggak usah khawatir entar Ane bawa sekalian sama penjualnya, hehehehe, yang ini cuma guyon jangan di ambil hati.

Sebagian besar oleh-oleh dari kota Karawang memang dari jenis makanan. Namun kita juga bisa mmebawa oleh-oleh berupa minuman iya beneran minuman, yaitu Kawista Madu. Minuman khas ini terbuat dari buah kawista yang mempunyai kulit cangkang yang cukup keras. Saat matang, Anda bisa mencium betapa sedap aroma dari buah ini. Rasa sirupnya manis dan khas. Namun sirup ini mengandung cola, tak heran jika disebut sebagai cola java.
Gimana rasanya Cola tahu 'kan? Nah minuman kawista ini disebut seperti Cola Jawa, gimana penasaran?

Pengolahan minuman ini dengan cara mencampurkan buah kawista dengan madu. Sirup ini dijual dan dikemas ke dalam botol. Selain mempunyai rasa yang lezat dan segar, minuman ini juga memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh. Bahkan nih Gan Sist, babyak Turis Mancanegara yang sangat menyukai minuman ini, gimana jeren 'kan? Produk oleh-oleh dalam Negeri disukai para Turis.

Kawista ini cukup tahan lama lho Gan Sist, jadi sangat aman dan cocok menjadi oleh-oleh bagi siapa saja yang berkunjung ke Karawang, apalagi yang rumahnya jauh dari daerah Karawang, khususnya luar Jawa. Tinggal bagiin tuh satu-satu ke tetangga, pastinya mereka senang dong.

Selain minuman kawista madu,masih banyak oleh-oleh yang bisa Agan Sista bawa pulang ketika berkunjung ke Karawang, tentunya dengan beli dulu, hehehe. E, tapi kalau kita berkunjung ke rumah saudara, nggak usah beli biasanya kalau pulang juga dibawain oleh tuan rumah kok, 'kan udah lama nggak berkunjung ngarep! Eh nggak gitu juga ding, kalau mereka berkunjung ke rumah kita juga kita bawain oleh-oleh kok. Jadi biasanya suka gantian gitu.

Ada lagi oleh-oleh Karawang yang lain seperti, Rengginang, Gendas turi, Opak ketan, Gonjang, ali grem, krupuk bontot, serabi hijau. Mau tahu gimana penampakannya? Langsung yuk cekidot aja!

1. Kawista Madu


Oleh-oleh khas dari Karawang yang banyak ditunggu-tunggu sanak saudara.

2. Krupuk bontot



Krupuk ini enak banget gurih rasanya, terbuat dari udang juga.

3. Rengginang



Sebenarnya di Jawa juga ada, tapi rasa rengginang tiap daerah tentunya berbeda.

4. Gendas turi



Makanan ini biasa dijajakan di pinggir jalan, terbuat dari jacang hijau sebagai bahan utamanya.

5. Serabi Hijau



Serabi hijau ini enak banget, dikasih kuah santan, wow menambah cita rasa semakin berbeda.

6. Ali grem



Makanan Ini mirip donat, tapi tentunya dari rasa berbeda.

7. Opak Ketan



Aku paling suka nih opak ketan, rasanya gurih, kalau sudah digoreng warnanya kecoklatan, terbuat dari ketan.

8. Gonjang



Kue gonjang ini juga enak lho Gan Sist, kalau di tempat Ane biasanya nyebutnya Bandos.

Agan sista tinggal pilih mau yang mana? Karena seperti kita tahu kalau berkunjung ke suatu tempat yang jauh dari kota, akan terasa kurang jika tidak membawa oleh-oleh, termasuk kota Karawang yang ada di Jawa Barat.

Agan sista bisa membeli oleh-oleh tersebut di atas, di beberapa toko oleh-oleh yang bisa Agan Sista kunjungi untuk mendapatkan oleh-oleh diantaranya Oleh-oleh Karawang yang terletak di Nagasi, Toko Oleh-Oleh di Cilama Wetan, Kios Oleh-Oleh di Tirtamulya, Pusat Oleh-Oleh dan Makanan Ringan di Karawang Barat dan Aneka Rasa Toko Oleh-Oleh Khas Karawang. Dengan harga yang terjangkau tentunya.

Okey deh Gan Sist, kalau berkunjung ke Karawang, entah itu berwisata, urusan pekerjaan, kalau Ane sih biasanya ke tempat saudara, eh jangan lupa bawa oleh-oleh diatas biar keluarga dan teman-teman yang di rumah seneng gitu, menanti kepulangan kita. Selamat berbelanja oleh-oleh Khas Karawang.



Opini pribadi
Sumber gambar
ini
Diubah oleh trifatoyah 22-07-2020 04:14
rainydwiAvatar border
aniesdayAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.8K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan