Kaskus

Entertainment

ThesyaaAvatar border
TS
Thesyaa
Kembali Bangkit Pasca Ditinggal Suami, BCL Mengeluarkan Single Terbaru
emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Kembali Bangkit Pasca Ditinggal Suami, BCL Mengeluarkan Single Terbaru
Bunga citra lestari atau sapaan akrabnya BCL merupakan salah satu penyanyi wanita terbaik Tanah Air. Diva Indonesia yang sudah berumur 37 Tahun ini sudah banyak mengeluarkan lagu hits yang dinikmati, mulai dari lagu bahagia sampai lagu yang bisa menguras air mata. BCL semakin diperhitungkan dalam panggung musik Indonesia. Tidak hanya terkenal dalam negeri namun BCL juga sudah sampai ke manca negara dan sering mengisi acara di Negara tetangga seperti, Malaysia. Walaupun dikenal sebagai penyanyi, sebenarnya BCL memulai karir nya dengan menjadi seorang bintang iklan kemudian mencoba peruntungan sebagai pemain sinetron, beberapa sinetron yang pernah Ia bintangi yaitu Bukan Perempuan Biasa, ABG, Senandung Masa Puber dan Dari Teman jadi Demen. Setelah sukses menjadi pemain sinetron BCL meramba kedunia tarik suara, melalui single dia berjudul Sunny yang juga sebagai soundtrack film “cinta pertama” BCL semakin sukses didunia tarik suara. Selain itu BCL juga sukses dalam duetnya bersama dengan Ari Lasso dalam lagu yang berjudul “Aku dan Dirimu”. Artis yang memiliki pipi Chubbi ini akhirnya menikah dengan aktor asal Malaysia, mereka resmi menikah pada tanggal 8 November 2008. Mereka menggelar resepsi mewah di dua negara yaitu Indonesai dan Malaysia. Setelah menikah dengan Ashraf, Bunga masih tetap mengembangkan karir sebagai seorang penyanyi, malah BCl semakin sukses sebagai seorang penyanyi dan sebagai seorang pemain film.
Kembali Bangkit Pasca Ditinggal Suami, BCL Mengeluarkan Single Terbaru

Namun kebersamaan yang dirasakan pasangan ini hanya berjalan 12 Tahun saja, pasalnya Ashraf diketahui meninggal pada tanggal 18 Februari 2020 akibat serangan jantung yang dialami. Hal ini pasti mengagetkan banyak pihak terutama BCL, diketahui BCL dan keluarga baru saja pulang setelah menikmati liburan mereka. Ashraf pun masih mengantarkan BCL ke RCTI untuk menjadi juri di Indonesia Idol, bahkan dari cerita yang didapat setelah pulang bekerja BCL dan Ashraf masih sempat mengobrol sampai akhirnya mereka tidur dan ternyata Itu menjadi obrolan terakhir pasangan yang sangat menginspirasi ini.
Kembali Bangkit Pasca Ditinggal Suami, BCL Mengeluarkan Single Terbaru

Kehilangan sosok suami sempat membuat BCL terpuruk dan menghilang dari hiruk pikuk dunia entertainment. Bagaimana tidak, kepergian Ashraf yang tiba-tiba menoreskan luka yang begitu dalam di hati keluarga dan juga dihati para teman teman. Setelah beberapa saat tidak terdengar kabarnya, kini BCL kembali bangkit dengan mengeluarkan single terbaru yang berjudul “12 Tahun Terindah”. Lagu ini diciptakan oleh BCL, menceritakan hubungannya bersama suami tercinta selama 12 Tahun. Beberapa artis yang sudah mendengar lagu BCL ini sampai menangis karena lirik yang dalam yang ditulis oleh BCL untuk sang mediang suami. Kehilangangan sosok yang sangat berarti dalam hidup sangat menyakitkan, terutama jika ditinggal dengan tiba-tiba. Diantara agan/sista ada yang pernah merasakan hal serupa seperti BCL?
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
707
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan