Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

baikokeAvatar border
TS
baikoke
Jadi Reality Show Kesayangan, Running Man Masuki Tahun ke-10! Apa Rahasianya?



Siapa sih yang nggak tahu Running Man? Kayaknya hampir semua penyuka Kpop tahu reality show besutan Choi Bo Pil itu deh. Memasuki usia ke-10, Choi Bo Pil selaku PD Running Man mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh penonton atas kesetiaan mereka. Mampu bertahan 10 tahun, dalam persaingan industri yang ketat ini, tentunya menjadi sebuah pencapaian yang membanggakan untuk seluruh kru dan staff Running Man! Lalu sebenarnya apa sih rahasianya?

Choi Bo Pil sendiri mengakui sebenarnya tidak ada rahasia di balik kesuksesannya. Dia justru mengatakan jika tim Running Man tak memiliki jadwal kerja yang baik. Namun semua respon positif yang mereka dapatkan dari penonton memberikan motivasi untuk melewati jadwal yang sulit tersebut. Bagi Choo Bo Pil, sebuah kebanggaan jika orang-orang mengatakan Running Man merupakan tontonan yang menyenangkan.



PD Running Man itu tak menampik jika keberhasilan ini tak lepas dari peran penting para pemain. Bagi Choi Bo Pil, pemain memiliki peran penting dalam memberi nyawa acara tersebut. Para pemain yang membuat Running Man menjadi 'hidup' inilah yang selalu dinantikan oleh penonton. Choi Bo Pil merasa bangga kepada mereka karena mampu memimpin sebuah acara layaknya seorang veteran.

Cho Bi Pil juga mengungkapkan jika para staf telah menciptakan fondasi yang kuat. Sehingga ketika terdapat pegantian staf acara Running Man tidak mengalami kehilangan arah, karena nilai mereka mampu disalurkan dengan baik. Cho Bi Pil pun bertekad untuk lebih banyak melakukan pengembangan ke depannya. Menurutnya pencapaian Running Man saat ini sangat membanggakan namun dia tidak ingin berpuas diri. Dia ingin membuat Running Man bertahan lebih lama, tidak hanya 10 tahun.




Menjalankan program selama 10 tahun, bukan tidak mungkin Cho Bi Pil tak mengalami kesulitan. Dia mengakui saat paling sulit adalah ketika tim produksi tidak tahu apa yang harus diapakan. Di samping itu, dia yang belum banyak pengalaman membuat acara berjalan ke arah yang tidak diharapkan. Hal-hal seperti inilah yang terkadang membuat Cho Bi Pil merasa menyesal dan bertanggung jawab sebagai seorang produser. Tapi dia bersyukur bisa melampaui semua itu.


Kalau menurut Gan/Sis apa sih yang ngebuat Running Man menarik?

Sumber: Soompi
mentarisfrAvatar border
mentarisfr memberi reputasi
1
437
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan