Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jokowebAvatar border
TS
jokoweb
Jenis Bunga Aggrek Termahal di dunia
Anggrek merupakan tanaman yang cantik nan indah. Tanaman hias ini akan bisa memanjakan siapapun yang melihatnya. Selain itu, bunga anggrek pun memiliki jenis yang sangat variatif. Ada ribuan jenis anggrek yang tersebar di seluruh dunia, setiap spesies memiliki keunikan tersendiri.

Perlu anda ketahui, bahwa ada beberapa jenis anggrek yang memiliki harga fantastis dan bahkan mungkin harganya tidak pernah terbayangkan oleh anda sebelumnya. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai 3 jenis bunga anggrek termahal yang pernah ada. Ketiganya memiliki harga yang sangat fantastis. Kami sarankan anda siap siap terlebih dulu sebelum membaca ulasan kami kali ini. Karena ditakutkan anda akan terkejut apabila membaca ulasan yang kami berikan ini.
Anggrek Terbaik Indonesia

Sebelum kita membahas mengenai jenis bunga anggrek termahal di dunia. Tidak ada salahnya kita mengulas terlebih dahulu anggrek-anggrek yang menjadi andalan negara kita. Indonesia sendiri merupakan negara yang memiliki keanekaragaman anggrek terbanyak di Dunia.

Salah satunya adalah Anggrek Bulan yang menjadi salah satu Bunga Nasional Indonesia. Bunganya berwarna putih seperti rembulan dengan warna kuning pada bagian lidah bunganya. Ukurannya dapat mencapai sekitar 10 cm, tergantung dari nutrisi yang didapatkannya. Daunnya berwarna hijau tua berbentuk oval memanjang, yang terlihat serasi dengan bunganya.

Selain itu, ada juga anggrek larat yang berasal dari Maluku. Tanaman hias yang bernama Dendrobium phalaenopsis ini termasuk ke dalam spesies tanaman langka yang dilindungi oleh Undang Undang. Hal itulah yang menyebabkan harga anggrek ini sangat mahal yang dapat mencapai ratusan juta rupiah.

Shenzen Nongke Orchid
Jenis bunga anggrek termahal yang berada di posisi ketiga bernama Shenzhen Nongke Orchid. Bunga ini pertama kali dilihat pada tahun 2005 dan perlu anda ketahui, bunga Shenzhen Nongke Orchid ini merupakan sebuah jenis bunga anggrek buatan yang proses penelitiannya sendiri membutuhkan waktu hingga 8. Ketika bunga ini tumbuh, bunga ini hanya akan mekar setelah berumur 4-5 tahun, tetapi hal ini akan sangat terbayarkan karena harga bunga ini sendiri mencapai 2 Milliar.

Anggrek Juliet Rose
Anda pasti terkejut dengan harga Shenzhen Nongke Orchid ini, tetapi sebenarnya bunga aggrek termahal yang berada di posisi kedua memiliki harga seratus kali lipar dari Shenzhen Nongke Orchid yaitu mencapai 200 milliar. Bunga ini sendiri bernama Juliet Rose dan anda perlu tau bahwa penelitian untuk menemukan bunga ini sendiri membutuhkan waktu mencapai 15 tahun. Bunga yang sangat indah ini pertama kali muncul pada tahun 2006 dan pada kemunculan pertamanya, bunga ini langsung berhasil menggebrak acara Chelsea Flower.

Jenis Bunga Anggrek Termahal
Anda pastilah terkejut ketika melihat ada sebuah jenis bunga yang memiliki harga mencapai 200 milliar, tetapi perlu anda ketahui, bunga yang berada di urutan pertama pada jenis bunga aggrek termahal ini bisa dikatakan memiliki harga yang tidak ternilai dan bunga ini hanya bisa ditemukan di hutan hujan tropis di sri lankan. Bunga yang sangat luar biasa ini bernama kadupul dan bunga ini sendiri hanya mekar pada jam 10-12 malam.

Waktu bunga ini mekar hanya sekitar 2 jam dan anda pun perlu tau bahwa sangat sulit untuk memperjual belikan bunga ini karena hanya dalam beberapa jam setelah dipetik maka bunga ini pun akan layu. Tetapi memang kami akui bahwa bunga ini merupakan bunga yang luar biasa karena selain memiliki fisik yang elegan, bunga ini juga mengeluarkan bau wangi yang sangat manis ketika sedang mekar.

Semoga 3 jenis bunga anggrek termahal yang kami berikan ini bisa berguna bagi anda dan akan bisa membuat anda sadar bahwa bunga anggrek merupakan sebuah tanaman cantik yang memiliki harga yang sangat luar biasa.
0
438
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan