Kaskus

News

halomoan68Avatar border
TS
halomoan68
Monitoring Protokol Kesehatan
https://joernalinakor.com/monitoring...di-masyarakat/

Monitoring Protokol Kesehatan

Monitoring Kesadaran Protokol Kesehatan Di Masyarakat

Monitoring Protokol Kesehatan

Cimahi,
Kepala Dinas Komunikasi Informasi Arsip dan Perpustakaan (Diskominfoarpus) Kota Cimahi, Harjono, sudah dua pekan menjalankan tugas monitoring berikut pembinaan ke Masyarakat mengenai Protokol Kesehatan sesuai yang telah ditugaskan oleh Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Covid 19 di Wilayah Binaan.

Monitoring Protokol Kesehatan

Seperti halnya di pekan kedua ini Harjono jalankan tugasnya di wilayah RW 04 RT 02 Kelurahan Leuwigajah, tepatnya di tempat Ibadah yang ada di kawasan tersebut, Masjid At-Taqwa. Seusai jalankan ibadah berjamaah, Sholat Jumat, Harjono bersilahturahmi dengan DKM Masjid sekaligus laksanakan monitoring dan penyampaian hal hal yang berkaitan dengan Protokol Kesehatan kepada masyarakat setempat.

Seperti yang disampaikan Harjono kepada joernalinakor.com bahwa kesadaran masyarakat dalam pelaksanaan protokol kesehatan perlu ditingkatkan.

Harjono: "Ketua Gugus Tugas memerintahkan semua pejabat struktural dan staf yg laki laki utk sholat jumat di masjid di Wilayah Binaan masimg. Selain utk silaturahi antara ASN dgn DKM, juga mengawasi pelaksaan protokol kesehatan"

"Termasuk mulai mengumpulkan informasi terlait pelaksanaan Idul Qurban selain jika ada tempat ibadah yg blm menerapkan protokol kesehatan, para pejabat yg ditugaskan diwajibkan utk melakukan penyuluhan. Monitoring dan pembinaan ini tidak untuk tempat ibadah tertentu saja melainkan semua tempat ibadah (red: Tempat ibadah bagi Agama lainnya) yang ada di Kota Cimahi", lanjut Harjono.

"Semua kegiatan yang telah dijalankan dilaporkan, baik format isian maupun foto serta video ke ketua gugus tugas".

Adapun poin poin yang menjadi acuan monitoring atau penilaian antara lain:
_ Tempat Cuci Tangan
_ Kesediaan Cairan Hand Sanitizer
_ Pengaturan jarak di ruang ibadah
_ Pengukuran suhu / temperatur badan (thermogun)
_ Penggunaan masker
_ Kegiatan berjabat / bersentuhan tangan
_ Optimalisasi Sirkulasi Udara
_ Pengaturan jaga jarak di pintu masuk dan pintu keluar
_ kerumunan.

Demikian penyampaian Harjono kepada joernalinakor.com

(Mohan)
0
366
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan