

TS
eghy
[Coc Bisnis] Tak Ada Tamu Rafting, Gapapa Deh Ngojol Dulu
Quote:
(Lirikannya gustiiiiii)
Sebelum bekerja di Event Organizer, gue gak tau yang namanya rafting atau arung jeram. Barulah setelah bekerja di EO, gue berkesempatan menjajal aktivitas memacu adrenalin ini. Apalagi setelah gue buka EO sendiri, bisa tiap weekend gue nemenin tamu rafting. Kadang ikut rafting kadang cuma sekedar foto-fotoin mereka.
(Jangan lebar-lebar juga kali itu mangapnya!)
Yang paling gue inget sih saat gue bawa rombongan dari Hotel Alexis yang melegenda itu. Kurang lebih 100 orang untuk rafting di Citarik, Sukabumi. Gak cuma rafting, mereka juga flyingfox.
(Foto dulu sebelum flyingfox.)
Ada 2 sungai di Sukabumi yang paling recomend untuk aktivitas rafting. Yakni Sungai Citatih dan Sungai Citarik. Kedua sungai ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Sungai Citatih Sukabumi, dengan panjang total pengarungan 21 km. Trip utama sepanjang 12 km dan trip selanjutnya yang merupakan trip untuk family sepanjang 9 km. Trip family ini saat debit air tinggi, akan beralih menjadi trip utama. Sifat jeram sungai ini pull and down. Yakni diawali dengan jeram kecil, lalu besar dan di tengah trip paling besar, dan setelahnya kecil kembali sampai finish point. Nah, setelah finish point trip utama ini sekaligus sebagai start point trip untuk family.
Berbeda dengan Sungai Citatih Sukabumi, Sungai Citarik Sukabumi, memiliki jeram yang tidak terlalu besar tapi jumlahnya rata dari awal trip hingga akhir pengarungan. Dengan panjang trip utama 9 km. Kalau masih kurang ya upgrade jadi 12 km. Dengan cara memundurkan titik startnya.
(Yuhuuuuuuuuuuuuuuuuuuuu)
Quote:
Namun hidup tak selalu sesuai permintaan. Saat pandemic covid-19 memporak-porandakan sektor pariwisata kita, jumlah tamu rafting bukan cuma anjlok, tapi nihil alias nol client! Baik di Sungai Citarik Sukabumi maupun Sungai Citatih Sukabumi. Untuk sungai lain seperti Cisadane Bogor atau Pangalengan memang low demand.
![[Coc Bisnis] Tak Ada Tamu Rafting, Gapapa Deh Ngojol Dulu](https://s.kaskus.id/images/2020/06/30/22043_20200630054449.JPG)
(Kelakuan siapa nih yang bikin muka gue burem begini?!)
Sebelumnya dalam seminggu minimal ada 1 rombongan tamu rafting. Sekarang tak ada sama sekali. Semua berubah begitu cepat. Tapi ada satu yang gak berubah: perut harus tetap diisi.
(Kelakuan siapa nih yang bikin muka gue burem begini?!)
Sebelumnya dalam seminggu minimal ada 1 rombongan tamu rafting. Sekarang tak ada sama sekali. Semua berubah begitu cepat. Tapi ada satu yang gak berubah: perut harus tetap diisi.
Quote:
Gue pun yang memang pernah mendaftar jadi driver ojek online dulu buat jaga-jaga, akhirnya yang buat jaga-jaga itu gue gunakan. Gue menjalani profesi ini. Membonceng orang, membeli makanan untuk orang lain, mengirim barang yang kadang dimensinya gak kira-kira gedenya dan jarak yang jauh. Tapi semua gue jalanin dengan ikhlas dan berharap pandemic ini segera berakhir dan kondisi perekonomian pulih kembali. Termasuk sektor pariwisata. Aamiin.
Quote:



Diubah oleh eghy 30-06-2020 18:05






falconforce dan 5 lainnya memberi reputasi
6
784
Kutip
11
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan