- Beranda
- Komunitas
- News
- SINDOnews.com
Antisipasi COVID-19, 4.636 Petugas Adhoc Pilkada Gresik Dirapid Test


TS
sindonews.com
Antisipasi COVID-19, 4.636 Petugas Adhoc Pilkada Gresik Dirapid Test

GRESIK - Untuk mencegah penularan virus Corona atau COVID-19, sebanyak 4.636 panitia adhoc Pilkada Gresik 2020 menjalani rapid test, Jumat (26/6/2020).
Petugas adhoc Pilkada Gresik yang menjalan rapid test itu antara lain, 2.264 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP), 2.190 panitia pamungugan suara (PPS), 114 panitian pemilihan kecamatan (PPK), dan 38 anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gresik.
"Rapid test dilakukan untuk memastikan seluruh anggota penyelenggara pemilu dalam keadaan sehat. Sebab, di tengah pandemi COVID-19 ini, mereka akan menjalankan berbagai tahapan menjelang pesta demokrasi," kata Komisioner KPU Gresik Divisi Sosialisasi dan SDM Makmun.
Baca Juga:
- Baksos Hari Bhayangkara, Polda Jabar Salurkan 2.625 Paket Sembako
- Dua Kucing Kampung Ini Sangat Beruntung, Bisa Terbang ke Amerika
- Warga Suku Anak Dalam Jambi Tewas Tertembak Senjata Rakitannya Sendiri
Dia mengemukakan, pelaksanaan rapid test akan melibatkan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Pemkab Gresik. "Teknisnya nanti tim Satgas COVID-19 KPU Gresik akan berkoordinasi dengan Satgas COVID-19 Pemkab Gresik," ujar dia.
Makmun menuturkan, KPU Gresik sudah menerapkan kedisiplinan sesuai protokol kesehatan Covid-19, seperti memakai masker dan menerapkan physical distancing atau jaga jarak fisik.
Seluruh pegawai KPU Gresik yang akan masuk kantor pun, tutur Makmun, dilakukan cek suhu tubuh. Bagi yang suhunya tinggi, lebih dari 37,5 derajat Celsius, dilarang masuk bekerja. "Upaya ini untuk memutus mata rantai penularan COVID-19," tutur Makmun.
Sumber : https://daerah.sindonews.com/read/82...est-1593191178
---
Kumpulan Berita Terkait :
-

-

-



tien212700 memberi reputasi
1
115
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan