- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Kekoreaan
Han Seungwoo ‘VICTON’ Siap Debut Solo!


TS
kekoreaan
Han Seungwoo ‘VICTON’ Siap Debut Solo!

(Foto: 1st Look)
Satu lagi mantan memberX1 yang akan memulai debut solonya nih guys! Iya, dia adalah sang mantan leader, Han Sung Woo!
Sung Woo yang sudah kembali aktif bersama grupnya, VICTON, akan memulai debut solonya pada bulan Agustus mendatang. Dilansir dari Allkpop, agensi yang menaungi VICTON, Play M Entertainment sudah mengumumkan kabar tersebut.
Perwakilan Play M menyatakan bahwa Seung Woo saat ini sedang mempersiapkan album solo nya nanti. Play M berjanji bahwa mereka akan memberitahu penggemar secepatnya terkait detil spesifik terkait tanggal perilisan album dan tipe albumnya saat semua persiapannya sudah selesai.
Setelah mengikuti ajang Produce X 101 di tahun 2019 yang lalu bersama salah satu memberVICTON, Byungchan, Han Sung Woo berhasil masuk menjadi salah satu dari sebelas pemenang dan ia debut bersama X1. Namun langkahnya bersama X1 terhenti ketika kasus manipulasi voting yang melibatkan PD utama untuk acara Produce X 101 terungkap dan X1 pun diputuskan untuk bubar.
Han Seung Woo pun kembali ke grupnya, VICTON, dan berpartisipasi dalam comebackVICTON dengan album ‘Continuous’. Dengan debut solonya ini, Han Seung Woo resmi menjadi member pertama VICTON yang debut sebagai solois.
Wah, kayak apa ya album solonya Seungwoo nanti? Jadi makin penasaran!
Semangat ya, Seungwoo! Lancar terus persiapannya!


kudanil.la memberi reputasi
1
516
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan