Kaskus

Entertainment

sukiverAvatar border
TS
sukiver
Selamat Hari Ayah Sedunia: Jadi Ayah Juga Repot Gan
Selamat hari ayah sedunia. Hari ayah dirayakan pada minggu ketiga di bulan Juni, dimana tahun ini jatuh kemarin, yaitu pada 21 Juni 2020.

Selamat Hari Ayah Sedunia: Jadi Ayah Juga Repot Gan
Sumur

Memang terdapat perbedaan dibeberapa negara perihal kapan hari ayah dirayakan. Namun ini sama sekali tidak mengurangi esensinya sedikitpun.

Yaitu hari dimana kita dedikasikan untuk mengenang dan merayakan jasa para ayah yang hebat. Seorang pemimpin yang mengayomi dan melindungi keluarganya. Dimana perannya tak kalah vital dari seorang ibu.

-----
Agan sista pasti punya temen yang kalo hari ibu, dia ngucapin selamat hari ibu ke ibu dan atau istrinya. Ada juga yang kirim kartu ucapan atau buket bunga. Dan masih banyak lagi bentuk-bentuk yang lainnya.

Tapi kenapa hal semacam ini tidak pernah terjadi pada hari ayah?

Apakah karena ibu yang mengandung maka berarti ibu yang paling mulia? Apakah karena ibu yang mengandung maka ibu yang paling besar pengorbanannya? Apakah karena ibu disebut tiga kali oleh nabi (prefrensi hadist, ane yakin udah pada pernah denger), maka ibu harus didahulukan daripada ayah?

Bisa jadi.

Tetapi bukan berarti ayah tidak mulia sama sekali dong. Tidak berarti ayah tidak ada pengorbanan dong. Walaupun baru disebut diurutan ke-empat oleh nabi bukan berarti diabaikan dong.

Jangan salah, bukan ibu aja lho yang harus menanggung masa kehamilan, tapi ayah juga. Sepulang kerja gak bisa leyeh-leyeh kayak dulu lagi. Harus mulai mengetahui makanan yang baik untuk ibu yang sedang mengandung, tahu perkembangan janin hingga mengantar kontrol rutin ke dokter. Lebih repotnya kalau si ibu ngidam makanan yang aneh-aneh dan sakit-sakitan. Bisa pusing pala berbie.

Kayak si Raffi Ahmad tuh kemaren waktu Rafathar masih dalam kandungan. Dia mesti terbang ke Singapura demi sang istri yang ngidam ayam goreng singapur. Aneh-aneh aja, tapi paham kan maksud ane?

Belum lagi nanti menjelang kelahiran, ayah juga punya kecemasan tersendiri. Cari rumah sakit dan biaya persalinan. Pengen cepet pulang takut istri dan bayi kenapa-napa. Tapi kalo pulang cepet duitnya ntar kurang. Dilema kalo kata Cherrybelle.

Selamat Hari Ayah Sedunia: Jadi Ayah Juga Repot Gan
Sumur

Dan lagi begadang sudah jadi kewajiban bukan hanya ibu, tapi juga ayah. Ketika mempunyai anak bayi, memang kerjaannya kebanyakan tidur, tapi dia sering terjaga jika minta minum atau buang air. Tak jarang justru matanya terbuka lebar di waktu malam hari.

Makanya, begadang sampai pagi sudah biasa buat ayah. Walaupun sebenarnya ayah juga suka begadang buat nonton bola ya (chaa chaaa cuakakshshk).

Hal ini biasanya berakibat jadi ngantuk di tempat kerja. Ya namanya juga mengurus bayi. Harus selalu siaga dan penuh ketelatenan.

Selamat Hari Ayah Sedunia: Jadi Ayah Juga Repot Gan
Sumur

Apalagi nanti pas si bayi tumbuh ayah juga punya peran baru. Dimana nanti ayah nanti akan "dipaksa" untuk menjadi hero bagi anak laki-lakinya serta cinta pertama bagi anak perempuannya.

-----
Itulah tadi sekelumit pemikiran yang muncul dari apa yang ane lihat. Ane belum akan jadi seorang ayah dalam waktu dekat sih, cuma kepikiran aja. Apalagi pas tau ada Spesial Show Standup Comedy yang dibawakan komika Patra Gumala, yang premisnya kurang lebih sama dengan pemikiran ane diatas. Jadi tambah kepikiran.

Maka satu pesan ane: hargailah para ayah, karena mereka bertanggung jawab dan gak cuma bisa bikin doang!!

=====


P.S. Sajian ini dibuat bahan berdasarkan resep ane sendiri dan sudah teruji khasiatnya di IPB dan ITB.

Tertanda,      


Sukiver        
Chef Profesional
0
1.2K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan