- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Friendship Goals! Viral Remaja Patungan Buat Beli HP Teman, Kisahnya Bikin Terharu


TS
Noviaaaaa217
Friendship Goals! Viral Remaja Patungan Buat Beli HP Teman, Kisahnya Bikin Terharu

MATA INDONESIA, JAKARTA – Baru-baru ini sebuah video yang menampilkan sekelompok remaja yang patungan untuk membelikan salah satu temannya hadiah viral di media sosial. Kisah pertemanan mereka bikin iri netizen.
Vido yang awalnya diunggah oleh pengguna TikTok bernama @batakgaul viral hingga dibagikan akun-akun lain dari berbagai platform media sosial. Akun mengunggah kisah seorang temannya melalui platform yang baru saja kehilangan ponsel.
Menurut keterangan yang ada di video, ponsel atau handphone (HP) itu rusak karena sang teman terlibat perselisihan dengan kekasih. Alhasil, saat teman-temannya yang lain tengah berkumpul dan main game online bareng, temannya itu hanya bisa menonton.
Namun, pada suatu waktu, ia tiba-tiba kepikiran akan membelikan ponsel bagi temannya itu. Temannya pun mengira perkataan tersebut tidak serius.
“Jadi HP dia pecah gara-gara berantem sama doi. Dia cuma bisa makan. Me: nanti kita beli HP ya. Dia: HP apa? Me: Second. Dia: aman itu,” tulis @batakgaul.
Tak disangka, ternyata percakapan itu bukan hanya main-main. Ia dan kawan-kawannya yang lain sengaja mengumpulkan uang untuk membelikan HP bekas untuk kawan mereka.
Setelah uang terkumpul, tanpa sepengetahuan temannya yang ingin dibelikan HP, mereka kemudian pergi ke toko bersama-sama. Barulah keesokan harinya, para remaja itu berkumpul di tempat nongkrong mereka.
Si teman yang ponselnya rusak semula kaget ketika ia diberi sebuah HP. Ia kemudian kaget ketika melihat sebuah kotak yang diberi temannya itu berisi HP. Bahkan, ia terlihat menangis karena terharu.

Kisah ini lantas viral di media sosial usai diunggah oleh beberapa akun termasuk salah satunya akun gosip @lambe_turah. Warganet merasa terharu dengan kepedulian para remaja tersebut.
“Pagi2 udah diajak nangis aja ini..,” kata @din**to06.
“punya kawan kek gni kek, mumping hp gw lg retak pen ancur wkwkwk,” komentar @alyar**hana.
“engga minta dibeliin hp gaesss cuma pengen Kumpul aja tp susah 😄,” ucap @ratihki**y3.
Sumber :




tien212700 dan nona212 memberi reputasi
2
787
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan