Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

widokoAvatar border
TS
widoko
Sadis! Demo Membara di Amerika, Netizen Juluki Trump Dengan Bunker Boy
Kematian George Floyd saat ditangkap oleh polisi di Minneapolis, Minnesota 25 Mei oleh lalu benar - benar menjadi bara di Amerika. Demo besar-besaran terus bermunculan di berbagai kota di penjuru Amerika. Dari demo-demo tersebut bahknan beberapa diantaranya berujung dengan kerusuhan.


Karikatur Global Times yang Bernada Mengejek Trump di Bunker (Sumber: globaltimes.com)

Dilansir tempo.co, 2 Juni 2020, diperkirakan demo telah meluas ke sekitar 40 kota di Amerika. Bahkan sampai di dekat kantor Presiden Amerika di Gedung Putih, Washington DC.


Meme Ejekan untuk  Trump Dengan Bunker Boy (Sumber: cnnindonesia.com)


Dengan adanya demo di sekitar gedung putih tersebut, Presiden Amerika Donald Trum pun sempat disembunyikan di dalam bunker. Dilansir Tempo.co, 1 Juni 2020, Trump sempat dibawa ke bunker di bawah Gedung Putih selama satu jam dan kembali ke lantai atas setelah situasi kondusif. Peristiwa itu terjadi Jum'at pekan kemarin.


Tweet Bertema Tagar Ejekan Bunker Boy untuk Trump (Sumber: cnnindonesia.com) 


Sempat disembunyikannya Trump ke dalam bunker di Gedung Putih ini pun tak pelak menjadi bahan ejekan netizen. Para warga maya menyebut Trump sebagai Bunker Boy. Tagar BunkerBoy pun viral di media sosial twitter.

Di salah satu negara saingan berat Amerika, China, topik demontrasi karena kasaus George Floyd pun juga ramai dibahas. Di media sosial China, Weibo, 20 topik paling trending membicarakan berkaitan dengan George Floyd. Dan tagar BunkerBoy bahkan menjadi trending topik nomor dua di sana.

Adanya demo besar-besaran di Amerika ini memang menjadi bulan-bulanan di China. Dilansir Suara.com, 1 Juni 2020, Pimpinan Direksi Media Nasionalis China Global Times, Hu Xijin, menyerukan Trump untuk tidak bersembunyi di balik dinas rahasia atau Secret Service. Ia menyerukan agar Trump turun berbicara dengan demonstran. Bernegosiasi dengan mereka seperti yang ia sarankan kepada China.

Selain kritik dari luar negeri, kritik dari dalam negeri terhadap Trump pun juga bermunculan. Dilansir Detik.com, 2 Juni 2020, salah satu yang sangat keras adalah datang dari Kepala Kepolisian Houston di Negara Bagian Texas, Art Acevedo. 

Ia dengan tegas meminta Trump untuk tutup mulut saja dari pada berkomentar yang tidak konstruktif. Saat ini menurutnya Trump harus bersikap sebagai layaknya seorang presiden.

Kritik dan ejekan sebagai Bunker Boy mungkin tak akan seviral saat ini jika sebelumnya Trump lebih elegan dalam bersikap dan berkomentar. Trump yang kerap kali berkata-kata frontal kini harus menghadapi masalah bumerang. Teriakan yang ia lemparkan sedikit banyak mulai berbalik. Siapa yang menebar angin, maka ia akan menuai badai...I]




Referensi:

1. https://dunia.tempo.co/read/1348421/protes-sampai-ke-gedung-putih-donald-trump-diungsikan-ke-bunker

2. https://dunia.tempo.co/read/1348749/media-cina-ejek-trump-sebagai-bunkerboy-atas-kasus-george-floyd

3. https://www.suara.com/news/2020/06/0...ngan-sembunyi

apollionAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan apollion memberi reputasi
2
1.1K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan