iNews.idAvatar border
TS
iNews.id
Ingin Cepat Hamil? Bercintalah Sesering Mungkin dan Perhatikan 7 Hal Ini

iNews.id - Perempuan mana yang tidak ingin mengandung anak dari hasil buah cintanya dengan pasangan. Namun, tidak semuanya mudah mendapatkannya.

Berikut delapan tips agar Anda cepat hamil, seperti iNews.id lansir dari Boldsky, Selasa (19/5/2020).

1. Perhatikan jadwal menstruasi

Perhatikan jadwal menstruasi Anda agar mengetahui waktu ovulasi, yaitu saat ovarium akan melepaskan sel telur yang siap dibuahi oleh sperma. Kemungkinan besar perempuan akan hamil jika berhubungan seks dalam tiga hari sebelum dan saat ovulasi. Ovulasi umumnya terjadi sekitar hari ke-14 dari siklus menstruasi.

2. Bercinta sesering mungkin

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam The New England Journal of Medicine, berhubungan intim selama enam hari yang berakhir pada hari ovulasi dapat meningkatkan peluang terjadinya pembuahan.

3. Berhenti merokok

Merokok memengaruhi kesuburan pada pria dan wanita. Ini dapat menurunkan kualitas sperma, menurunkan motilitas sperma, dan meningkatkan risiko sperma berbentuk tidak normal sehingga mengurangi kemampuan sperma untuk membuahi sel telur.

Baca Juga: Makanan Satu Ini Terbukti Mampu Turunkan Berat Badan, Cocok Diet pada Ramadan

4. Hindari minum alkohol

Konsumsi minuman ini mengakibatkan penurunan libido dan jumlah sperma pria. Bila perempuan terlalu banyak minum alkohol menyebabkan peningkatan risiko infertilitas.

5. Tidur nyenyak

Tidur sebentar atau terlalu lama ketika malam berdampak negatif pada kesuburan. Sebuah penelitian bahkan menunjukkan bila pria terlalu sering bergadang mengurangi pembuahannya.

6. Konsumsi makanan bergizi

Konsumsi makanan yang kaya akan vitamin dan mineral penting seperti biji-bijian, buah-buahan, sayuran dan kacang-kacangan dapat membantu meningkatkan kesuburan Anda. Konsumsi makanan seimbang untuk persiapkan kehamilan, bila asupan makanan tak dijaga akan meningkatkan berat badan dan menyebabkan perubahan fungsi ovarium, sehingga meningkatkan kemungkinan infertilitas.

7. Waspadai penurunan kesuburan karena usia

Usia perempuan adalah faktor vital dalam memengaruhi peluang pembuahan, yang sudah mulai berkurang sejak 25 hingga 30 tahun.

8. Mengurangi stres

Stres psikologis, terutama pada perempuan  yang bekerja telah dikaitkan dengan infertilitas. Meningkatnya tingkat stres dapat mengubah pematangan oosit fisiologis dan mengurangi kemungkinan pembuahan.

Diubah oleh iNews.id 25-05-2020 04:00
0
382
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan