Kaskus

Entertainment

chiiammu02Avatar border
TS
chiiammu02
Sinetron Persahabatan Yang Nge-hits Berlatar Sekolah Lahiran 90-an. Yuk, Nostalgia!
Bismillah
Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh


Sinetron Persahabatan Yang Nge-hits Berlatar Sekolah Lahiran 90-an. Yuk, Nostalgia!


Hallo ... Kaskuser.
emoticon-Angel

Pernah nggak sih kalian ingin kembali pada waktu usia muda? Merindukan kisah-kisah yang tercipta begitu saja. Menantikan jam sinetron yang kalian suka, suka rebutan channels sama orang rumah.

Yuk ah... Kita Nostalgia sinetron yang selalu kita nantikan jaman sekolah. Sinetron yang mengajarkan betapa pentingnya sebuah tali persahabatan.

Kali ini aku akan membahas Sinetron bertemakan Persahabatanyang nge-hits di tahun 20-an. Sinetron yang layak ditunggu-tunggu anak sekolah macam kita.

Mari kita mengenang diri kita saat itu. Kali aja kita jadi muda lagiemoticon-Traveller Jiwanya yang awet muda,, hhee


OkS E N S O R. Cekidot!

1) INIKAH RASANYA
Sinetron Persahabatan Yang Nge-hits Berlatar Sekolah Lahiran 90-an. Yuk, Nostalgia! Pict. Google

Ini sinetron dulu selalu dinantikan kelanjutannya, apalagi lihat si jono (Rifky Balweel) manis manis lugu, heeuu. Berpasangan dengan mini (Nadi Vega).

Sinetron yang berlatar anak sekolah, genre petualangan mereka menghadapi segala jenis kehidupan. Tak luput persahabatan mereka yang terus bersama-sama menghadapi rasanya sebuah kehidupan.

Quote:


Siapa nih yang samaan dulu nunggu sinetronnya?! Nunggu idola muncul, hhee.

2) Candy
Sinetron Persahabatan Yang Nge-hits Berlatar Sekolah Lahiran 90-an. Yuk, Nostalgia! Pict. Google

Sinetron satu ini juga dulu di nantikan, tentang persahabatan yang mengundang emosional. Peran utamanya Candy ( Rahel amanda) selalu dalam penderitaan namun selalu bersikap ceria. Lalu, yang sudah dianggap sahabat Rani (Nimaz Dewantary) saat di panti asuhan saat keduanya berpisah Rany tak mau mengakuinya emoticon-Nohope

Quote:


Kalian pernah nonton sinetron satu ini? Agak sedih kisahnya, tapi si peran utama selalu ceria sebab dikelilingi cogan-cogan imut😀

3) Arti Sahabat
Sinetron Persahabatan Yang Nge-hits Berlatar Sekolah Lahiran 90-an. Yuk, Nostalgia!Pict. Google

Kalo sinetron satu ini nge-hits banget, sebutan Couple Ajeng ( Yuki Kato ) dan Yudha ( Stevan Williams ) si Putri Keong dan Pangeran Kodok.

Berlatar kisah di sekolah dan petualangan anak SMA. Persahabatan juga ditonjolkan dalam sinetron satu ini.

Quote:


Hayoo dulu kaskuser ngarep bisa seperti couple putri keong dan pangeran kodok yaaa? Lalu, bagaimana kesampaian nggak waktu itu ... Hehe
emoticon-Betty

4) Kepompong
Sinetron Persahabatan Yang Nge-hits Berlatar Sekolah Lahiran 90-an. Yuk, Nostalgia! Pict. Google

Nggak kalah juga nge-hits sinetron satu ini, cerita tentang genk De' Rainbow. Jaman sekolah masih SMP, pada jam istirahat ngebahas sinetron satu ini sama teman kelas... Penasaran dengan episode selanjutnya.

Persahabatan juga ditonjolkan dalam sinetron ini.

Quote:


Dulu genk kalian namanya apa? Aku gak punya Genk kayak sinetron Kepompong, aku mah berteman dengan siapa aja, dengan itu itu juga...emoticon-Blue Guy Peace

Bagaimana perasaan kalian setelah bernostalgia dengan sinetron remaja genre persahabatan, school life dari 4 atas? Pengen balik ke sekolah kah?!

Sekarang kalian bisa nonton kembali di YouTube, yang dulunya rebutan sekarang sudah canggih punya hape emoticon-Kaskus Radio bisa menonton episode yang hilang tanpa gangguan dan puas.

Itulah sinetron paling nge-hits jaman sebelum Corona menyerang. Sinetron remaja yang bermakna dalam persahabatan walau tak lepas dari bumbu cinta di luar adegan jalanan yang suka berantem-berantem ala preman. Nggak ada geng-geng motor. Sinetron yang masih layak ditonton remaja tanggung minim kekerasan.


Okey, cukup sekian tulisanku. Sampai jumpa di Thread lainnya.

Selamat menjalankan ibadah puasa. Semoga lancar dan sehat untuk Agan sista.
emoticon-Peluk

Aku pamit,

Penulis : @chiiammu02
Jakarta ,11 Mei 2020
fatqurrAvatar border
nona212Avatar border
embunsuciAvatar border
embunsuci dan 19 lainnya memberi reputasi
20
1.7K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan