- Beranda
- Komunitas
- Automotive
- MotoGP
Gearbox MotoGP Yang Super Langka, Harganya Bisa Satu Rumah Mewah Di Jepang


TS
Odleva
Gearbox MotoGP Yang Super Langka, Harganya Bisa Satu Rumah Mewah Di Jepang
Bagi penggemar MotoGP yang suka ngulik teknologi serta perkembangan fitur didalam motor balap ini, pasti kalian gak bakal asing dengan yang namanya seamless gearbox.



Referensi : iwanbanaran.com(2/5/2020).
Jenis transmissi ini pertama kali dipakai oleh Honda pada ajang MotoGP 2011, kita tidak bisa bandingkan teknologi seamless gearbox dengan transmissi motor-motor lainnya, bahkan sportbike sekalipun.
Saat ini motor sportbike yang paling mahal dan paling kencang saja masih menggunakan gearbox konvensional dengan bantuan teknologi quickshift. Bagi yang menyebut seamless ini mirip dengan teknologi quickshift tentunya berbeda.

Seamless sengaja dikembangkan di dunia balap khususnya MotoGP, Honda sebenarnya sudah meriset teknologi tersebut pada tahun 2008 lalu setelah tim balap F1 Honda tutup akibat krisis. Sehingga fokus perkembangan riset mereka bisa lebih matang dan serius hingga akhirnya berhasil menciptakan teknologi bernama SSG berkat rancangan Shuhei Nakamoto.
Jika banyak orang masih beranggapan sistem gearbox quicshift itu sudah paling advance, ternyata transmissi seamless ini jauh lebih advance. Gearbox ini dapat mempersingkat perpindahan gigi hingga 0.01 detik dibandingkan dengan model gearbox konvensional.
Itu karena sering ditemui perpindahan gigi dalam gearbox konvensional masih ditemui gejala seperti turn off power sepersekian detik, meskipun sudah dibantu dengan fitur quickshift tentu gejala tersebut masih tetap ada.

Bahkan fitur seperti quickshift ini akan dijumpai masalah lagi seperti yang namanya Shift Shock. Masalah tersebut dipercaya memberikan goncangan pada suspensi belakang yang akhirnya tidak membuat kestabilan torsi yang disalurkan melalui rantai ke roda belakang.
Hal tersebut akan berpengaruh ketika motor MotoGP dipakai melibas tikungan, ban belakang yang mendapatkan torsi tidak rata tersebut dipercaya dapat menghabiskan ban jauh lebih boros.
Solusinya adalah pakai gearbox model seamless ini, karena gearbox berikut dapat memberikan efek seperti mempercepat oper gigi, tidak ada yang namanya shift shock lagi alias sangat halus, mengurangi ban boros, konsumsi bahan bakarnya pun jauh lebih hemat dan optimal, mencegah motor dapat wheelie, dan tentunya meningkatkan kestabilan ketika berada di tikungan.

Gearbox model ini tidak diproduksi secara massal dan tidak ada di motor-motor mahal sekalipun, dan menurut penuturan teknisi yang membuat seamless gearbox ini harganya bisa setara dengan satu rumah mewah yang ada di Jepang.
Referensi : iwanbanaran.com(2/5/2020).




tien212700 dan denbagoes01 memberi reputasi
2
4.3K
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan