Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kyunkyun599Avatar border
TS
kyunkyun599
Manfaat Garam
Garam merupakan salah satu bumbu dapur yang familiar bagi banyak orang. Selain harganya terjangkau, garam juga punya manfaat besar bagi kesehatan dan kecantikan.

Setiap manusia pada dasarnya membutuhkan garam untuk keseimbangan cairan dan fungsi otot maupun saraf. Garam memiliki kandungan natrium tinggi. Tetapi Anda harus mengonsumsi garam secukupnya, jangan terlalu berlebihan.

Tubuh manusia akan mengatur berapa banyak natrium yang dikandungnya. Jika kadarnya terlalu tinggi, tubuh akan mudah haus. Sehingga mengonsumsi banyak garam bisa berisiko memicu batu ginjal, tekanan darah tinggi, dan penyakit kardiovaskular.

Namun apabila Anda kekurangan natrium dalam garam, tubuh akan mudah terserang hiponatremua, sakit kepala, depresi, hingga otot mudah kejang.

American Heart Association (AHA) merekomendasikan asupan garam sekitar satu sendok teh dalam satu hari. Kandungan natrium dalam garam diperlukan untuk menjaga keseimbangan cairan, kesehatan jantung, hati, dan ginjal.

Garam juga berfungsi mengatur aliran darah sehingga mencegah tekanan darah rendah maupun darah tinggi. Tak hanya bagi kesehatan, garam juga bermanfaat bagi kecantikan dan kesuburan tanah.

Berikut adalah manfaat garam yang harus di ketahui.

1. Manfaat Garam Baik bagi Kecantikan
Garam dapat membantu mencerahkan kulit karena memiliki kandungan yang dapat membunuh dan membersihkan kotoran serta kuman pada kulit. Anda bisa mencampurkannya dengan air hangat dan membasuhnya pada kulit.

Air garam juga mampu mengobati dan menghilangkan jerawat. Ramuan ini merupakan mineral yang sangat baik untuk membantu membersihkan kuman dan bakteri, terutama pada kulit wajah. Selain menghilangkan jerawat, air garam dapat mencegah timbulnya masalah kulit yang satu ini.

Garam juga bisa menghaluskan dan menghilangkan komedo. Garam bisa membasmi zat-zat bahaya akibat radikal bebas. Anda bisa membasuh wajah dengan air garam selepas beraktivitas seharian.

2. Mencegah Buah Yang di Potong Berubah Warna
Buah yang dipotong lama-kelamaan berubah warna menjadi kecokelatan. Air garam bisa mencegah perubahan warna pada buah sehingga terlihat segar. Jadi garam tidak hanya di gunakan untuk bumbu dapur namun juga bisa sebagai pencegah buah yang di potong berubah warna.

3. Membantu Perebusan Telur.
Dalam merebus telur kita bisa memanfaatkan garam. Saat merebus telur, campurkan garam dalam air rebusan. Hal ini membantu cangkang telur agar retak sehingga lebih mudah saat mengelupas telur.

4. Sebagai Obat Sakit Tenggorokan.
Air garam mampu di manfaat kan untuk mengobati sakit tenggorokan. Air garam dapat meredakan rasa sakit maupun gatal pada tenggorokan.

5. Garam Dapat di Manfaat kan Untuk membuat Pupuk Pertanian.
Berdasarkan penelitian dari Tim Peneliti dari Pusat Penelitian Kopi dan Kakao, garam dengan kandungan kimiawi NaCl dapat menggantikan pupuk KCl dengan dosis tertentu.

Sumber
1. http://cybex.pertanian.go.id/mobile/...m-dengan-Mudah
2.https://m.liputan6.com/bola/read/409...dan-kecantikan
3. https://m.brilio.net/creator/20-manf...ng-5ee314.html
Diubah oleh kyunkyun599 29-04-2020 12:06
328745Avatar border
328745 memberi reputasi
1
117
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan