- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Bersih-bersih Saluran Air, Oleh Pemuda Demi Warga


TS
ahsinda
Bersih-bersih Saluran Air, Oleh Pemuda Demi Warga

Bersih-bersih Saluran Air, Oleh Pemuda Demi Warga



Quote:
Di kampung ane ada sebuah saluran air, ya semacam got atau gorong-gorong gitu gan sist. Saluran air tersebut berfungsi sebagai penyalur air saat hujan deras agar air tidak meluap dan menggenang ke jalan raya dan beberapa rumah warga yang posisinya lebih rendah dari jalan raya. Jadi bisa dikatakan saluran tersebut sangat berperan penting saat musim hujan. Di musim hujan seperti sekarang ini pastinya tanaman liar akan tumbuh dengan cepat pastinya kan. Berhubung pentingnya saluran air tersebut, pastinya berdampak besar apabila saluran tersebut sampai tersumbat, bisa-bisa banjir saat hujan deras karena aliran air ke sungai tidak lancar. Ditambah lagi air yang masih menggenang bisa menjadi sarang nyamuk untuk bertelur 
Untuk itulah beberapa pemuda yang sering cangkruk alias kumpul-kumpul berinisiatif untuk mengadakan kerja bakti bersih-bersih saluran air hingga ke sungai. Tentunya beberapa diantara mereka adalah yang memiliki rumah lebih rendah dari jalan raya, sehingga sudah merasakan dampak tersumbatnya saluran air karena beberapa tanaman liar sudah tumbuh sangat lebat. Tumpukan sampah yang terbawa arus dan tersangkut di tanaman-tanaman liar juga semakin memperparah kondisi aliran air.

Rencana kerja bakti yang awalnya hanya akan dilakukan oleh beberapa pemuda saja ternyata mendapat respon positif dari warga lain, terbukti pada saat pelaksanaan banyak warga yang ikut membantu agar pekerjaan lebih ringan dan cepat selesai. Ane sendiri gak bantuin langsung karena ane cewek, jadi cuma membantu menyumbang minuman untuk mereka saja, toh rumah ane deket dengan jalan raya jadi pasti merasakan manfaat dari hasil kerja bakti tersebut.

Kegiatan kerja bakti yang dimulai sekitar jam 7.30 tersebut diawali dengan mencabut tanaman-tanaman liar yang tumbuh baik didalam maupun disekitar saluran air. Barulah kemudian membersihkan kotoran atau sampah yang tersangkut dan menyumbat di saluran air. Ane cuma bisa fotoin sedikit aja karena baunya minta ampun. Mereka yang kerja bakti termasuk kuat ya indera penciumannya, kuat dalam arti bisa menahan aroma sebusuk itu

Setelah saluran air bersih dari sampah dan tanaman-tanaman liar, kegiatan dilanjutkan ke sungai untuk membersihkan kotoran yang menumpuk. Beberapa juga ada yang membawa cangkul untuk sedikit mengeruk bagian pinggir sungai yang sudah mulai dangkal.
Sungguh kegiatan yang sangat bermanfaat. Ane sendiri tidak menyangka kegiatannya bisa sesukses ini. ide bersih-bersih yang dicetuskan oleh beberapa pemuda ternyata mampu mendorong semangat kebersamaan warga untuk ikut gotong royong kerja bakti, yang bahkan ketua RT dan sekdes kami ikut turun tangan membantu. Inisiatif dari beberapa pemuda tetangga ane tersebut bisa membawa dampak besar buat lingkungan kami. Tidak ada lagi genangan air saat hujan deras sekalipun, karena aliran air ke sungai menjadi sangat lancar. Dan meskipun tidak signifikan, kini ane rasakan sendiri nyamuk dirumah tidak lagi sebanyak sebelumnya. Semoga semangat gotong royong dan kerja sama warga desa ane tetap terpelihara seterusnya tanpa ada kepentingan apapun yang merusaknya, aaminnn...

Untuk itulah beberapa pemuda yang sering cangkruk alias kumpul-kumpul berinisiatif untuk mengadakan kerja bakti bersih-bersih saluran air hingga ke sungai. Tentunya beberapa diantara mereka adalah yang memiliki rumah lebih rendah dari jalan raya, sehingga sudah merasakan dampak tersumbatnya saluran air karena beberapa tanaman liar sudah tumbuh sangat lebat. Tumpukan sampah yang terbawa arus dan tersangkut di tanaman-tanaman liar juga semakin memperparah kondisi aliran air.

Rencana kerja bakti yang awalnya hanya akan dilakukan oleh beberapa pemuda saja ternyata mendapat respon positif dari warga lain, terbukti pada saat pelaksanaan banyak warga yang ikut membantu agar pekerjaan lebih ringan dan cepat selesai. Ane sendiri gak bantuin langsung karena ane cewek, jadi cuma membantu menyumbang minuman untuk mereka saja, toh rumah ane deket dengan jalan raya jadi pasti merasakan manfaat dari hasil kerja bakti tersebut.

Kegiatan kerja bakti yang dimulai sekitar jam 7.30 tersebut diawali dengan mencabut tanaman-tanaman liar yang tumbuh baik didalam maupun disekitar saluran air. Barulah kemudian membersihkan kotoran atau sampah yang tersangkut dan menyumbat di saluran air. Ane cuma bisa fotoin sedikit aja karena baunya minta ampun. Mereka yang kerja bakti termasuk kuat ya indera penciumannya, kuat dalam arti bisa menahan aroma sebusuk itu


Setelah saluran air bersih dari sampah dan tanaman-tanaman liar, kegiatan dilanjutkan ke sungai untuk membersihkan kotoran yang menumpuk. Beberapa juga ada yang membawa cangkul untuk sedikit mengeruk bagian pinggir sungai yang sudah mulai dangkal.
Sungguh kegiatan yang sangat bermanfaat. Ane sendiri tidak menyangka kegiatannya bisa sesukses ini. ide bersih-bersih yang dicetuskan oleh beberapa pemuda ternyata mampu mendorong semangat kebersamaan warga untuk ikut gotong royong kerja bakti, yang bahkan ketua RT dan sekdes kami ikut turun tangan membantu. Inisiatif dari beberapa pemuda tetangga ane tersebut bisa membawa dampak besar buat lingkungan kami. Tidak ada lagi genangan air saat hujan deras sekalipun, karena aliran air ke sungai menjadi sangat lancar. Dan meskipun tidak signifikan, kini ane rasakan sendiri nyamuk dirumah tidak lagi sebanyak sebelumnya. Semoga semangat gotong royong dan kerja sama warga desa ane tetap terpelihara seterusnya tanpa ada kepentingan apapun yang merusaknya, aaminnn...
Quote:
Quote:






swiitdebby dan 22 lainnya memberi reputasi
23
293
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan