Kaskus

News

slophisticatedAvatar border
TS
slophisticated
Deretan Pengusaha Ini Buktikan Bahwa Bisnis UKM Juga Bisa Sukses Besar
Dengan modal usaha yang tidak begitu fantastis, namun berkat keyakinan, kerja keras, pantang menyerah, dan berpikir progresif, akhirnya bisnis yang digeluti oleh deretan pengusaha ini bisa sukses mengembangkan bisnisnya. Siapa saja deretan pengusaha UMKM sukses tersebut? Yuk, simak kisahnya melalui ulasan berikut!

1. Bob Sadino

Dari deretan pengusaha UMKM sukses yang ada di Indonesia, tak afdol jika tidak memasukkan nama Bob Sadino ke dalam daftarnya. Pengusaha kawakan yang terkenal dengan gaya santainya ini kerap dijadikan teladan bagi para pebisnis berkat speak terjangnya di dunia bisnis. Pengusaha bernama lengkap Bambang Mustari Sadino atau akrab dipanggil Bob Sadino ini merupakan karyawan di sebuah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebelum terjun ke dunia bisnis. Setelah Sembilan tahun menjadi karyawan BUMN, Bob memilih untuk berhenti dari pekerjaannya dan banting setir untuk membuka usahanya sendiri.

Sedikit demi sedikit, buah dari hasil perjuangan Bob Sadino mulai terlihat. Setelah sukses berbisnis ternak, ia kemudian mendirikan supermarket yang diberi nama Kem Chicks. Ya, supermarket yang cukup ngetren dan sudah memiliki cabang di beberapa wilayah di Indonesia. Selepas sukses membuat supermarket sendiri, Bob Sadino kian mengembangkan usahanya ke bidang agrobisnis khususnya holtikultura. Bisnis sayuran dan buah-buahan holtikultura saat itu sontak menjadi tren bisnis yang menjanjikan berkat beliau. Dari sini lah, sayap bisnis Bob Sadino kian berkembang sehingga ia pun mendirikan perusahaan pemasok aneka daging dan sayuran bernama Kem Food. 

2. Yasa Singgih 
Para milenial pasti sudah taka sing dengan pemuda yang satu ini! Pria kelahiran tahun 1995 ini sukses menelurkan sebuah brand pakaian bernama Mens Republic. Berkat bisnis fashion yang ia geluti, pemuda berpenampilan rapi ini berhasil meraih beberapa penghargaan bergengsi di dunia bisnis, di antaranya adalah Juara I Wirausaha Muda Mandiri Nasional tahun 2015, Marketees Youth of the Year tahun 2016, The Youngest Forbes 30 Under 30 tahun 2016, serta Global Student Enterpreneur Awards Asia Pacific. Selain bisnis di bidang fashion, ia juga merambah ke bidang lain seperti property dan jasa konsultasi manajemen. 

3. Nicholas Kurniawan
Satu lagi pengusaha muda yang patut dijadikan sebagai inspirasi. Berbekal keyakinan dan kerja kerasnya, Nicholas Kurniawan berhasil menjadi eksportir ikan hias yang sukses. Usaha yang ia geluti sejak usianya menginjak 20 tahun ini didorong oleh keinginan Nicholas untuk membantu ekonomi keluarga yang tengah terpuruk. Oleh karena itu, ide bisnisnya ia mulai dari bisnis kecil-kecilan seperti bisnis kuliner, MLM, dan jual beli mainan. Saat ini bisnis ikan hias Nicholas sudah sukses merajai beberapa negara di dunia baca selengkapnya
0
400
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan