Kaskus

Hobby

l13skaAvatar border
TS
l13ska
Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda

Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Picture: GenPi.co


Berbicara tentang hewan peliharaan memang sudah sangat akrab di telinga saya. Berawal dari hobi Pak Lek alias paman kecil saya yang hobi memelihara hewan seperti burung dan ikan. Seringnya melihat hewan-hewan tersebut membuat saya secara tak langsung jadi suka hewan peliharaan. Mulai kucing, kelinci, hamster dan berbagai jenisa hewan lain.

Dulu, tak jarang Cak Mul (panggilan akrab untuk paman saya) menyuruh saya yang kala itu masih berusia 6 tahunan untuk pergi mencari ikan cemplu. Dengan komisi seratus perak, saya pun sudah berangkat dengan suka rela sambil membawa kail dan wadah ikan seadanya.

Rupanya ikan cemplu itu dijadikan pakan segar ikan peliharaannya berupa ikan Arwana. Hmmm, Gan Sis sudah tahu bukan ikan arwana? Bukan aktor komedi Tukul Arwana loh yaa 😂


Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Picture: tirto.id


Berdasarkan pengalaman masa kecil saya kala itulah, akhirnya saya jadi sangat suka dengan ikan. Melihat ikan secara langsung saya seperti melihat sebuah kehidupan yang indah. Pemandangan segar dikala pikiran sedang penat.

Beberapa kali pelihara hewan peliharaan, hanya ikan lah hewan yang paling cocok buat saya. Selain harga yang terjangkau, memelihara ikan bisa dikondisikan sesuai budget. Punya anggaran besar bisa pelihara ikan mahal semacam Arwana. Kalau anggaran pas-pas an bisa lah pilih ikan yang murah-murah saja.

Quote:

Ikan yang paling sering saya pelihara adalah ikan emas atau koi yang masih kecil-kecil. Hasil beli dari pedagang keliling atau langsung ke perikanan di kampung sebelah desa kelahiran saya. Desa Punten namanya. Namun ikan-ikan yang hanya saya taruh di ember itu tak bisa bertahan lama. Satu persatu gugur bak pahlawan kesiangan. Paling lama dari mereka hidup hanya dua minggu.

Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
(Dokumen Pribadi) Aktivitas saya bersama anak-anak dan keponakan di Balai Perikanan Punten. Biasanya saya akan membeli ikan dan pakan disini. Bibit ikan disini sangat murah hanya Rp. berkisar Rp. 500 hingga Rp. 1000 saja. Hanya saja jika tak paham perawatan ikan akan cepat mati. Inilah yang sering saya alami sebagai orang awam ketika memelihara ikan.


Spoiler for intermezo:


Akhirnya, mumpung di rumah saja dan untuk memuaskan dahaga saya akan ikan. Saya pun pergi ke toko penjual ikan untuk membeli dua ekor ikan Upin Ipin. Ada yang tahu ikan upin ipin?
Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Demi kesenangan akan ikan, beli dua ekor ikan, wadah dan pakan. Alhasil ngerogoh kocek senilai 50 ribu rupiah di tengah masa sulit corona (kalau lolos event masih kurang nih hadiah koinnya 😂🤣)



Maksud saya ikan yang pernah tampil dalam satu episode serial kartun populer dari negeri Jiran yakni Upin Ipin. Kalau tak salah mereka menyebutnya ikan Laga-laga. Kalau kita lebih akrab menyebutnya sebagai ikan tarung atau Cupang. Ikan Cupang adalah ikan air tawar yang habitat asalnya adaalh beberapa negara Asia Tenggara (wikipedia).

Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Picture: surya.id


Benar sekali, untuk melanjutkan hobi saya kali ini saya memilih ikan Cupang. Kenapa saya memilih ikan Cupang sebagai peliharaan? Saya pernah dengar bahwa ikan jenis ini punya daya tahan hidup lebih lama dibanding ikan jenis lain. Selain itu, ikan ini memiliki warna yang sangat indah. Sisiknya berkilau dengan sirip dan ekor yang bisa mengembang. Tak kalah seru ikan ini terkenal suka gelut alias bertarung dengan yang lain jika sedang bertatap muka.

Sebenarnya jauh sebelum ada serial Upin Ipin yang menayangkan episode ikan Laga-laga, saya sudah akrab dengan jenis ikan ini. Bahkan saat saya masih kecil, sekitar 15 tahunan yang lalu. Ikan imut nan indah ini sudah begitu populer di kalangan anak-anak Indonesia. Hanya saja saat itu saya sebatas tahu, tak mengerti detail tentang ikan cupang ini.

Dari hasil googling, rupanya dua ikan Cupang yang saya beli berjenis
Crown Tail (Serit) asli Indonesia. Untuk info lebih kanjut mengenai jenis ikan Cupang bisa klik disini ya.

Hingga hari ini saya suka penasaran dengan kedua Cupang yang baru saya beli. Rasa penasaran itu timbul karena beberapa hari di rumah belum ada tanda-tanda akan adanya pertarungan. Rasa kecewa suka nangkring saat saya membuka sekat wadah yang memisahkan kedua ikan ini. 😂

Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Saat buka sekat yang membatasi kedua ikan. Belum ada tanda-tanda pertarungan. 🤔


Quote:


Hahaha, enggak kug. Sebenarnya daripada liat emak-emak gelut di sosmed mending liat ikan cupang gelut. Lebih menghibur dan menentramkan jiwa.

Jadi rutinitas saya di masa stay at homeselain jualan online dan ngurus anak adalah ngeramut ikan. Setidaknya dua hari sekali wadah ikan harus dicuci.

Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Tampilan setelah wadah dicuci. Lebih bersih dan cling seperti pertama kali beli

Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Sebelum dicuci, ikan dimasukkan ke wadah baskom untuk memudahkan proses pencucian.


Mumpung Di Rumah, Lanjutin Hobi Pelihara Ikan Yang Suka Tertunda
Kegiatan rutin dua hari sekali, menjemur ikan

Disarankan pula oleh pemilik toko yang merupakan keturunan Tionghoa untuk menjemur ikan setiap dua hari sekali. Untuk pakan hanya diberikan dalam jumlah sedikit selama dua kali sehari. Hmmm, pantesan ikan aku yang dulu banyak mati.

Ternyata pelihara ikan juga ada ilmunya emoticon-Cape d...

Untuk lebih lengkapnya boleh googling sendiri yah...

Nah, sekian dulu cerita mengenai hewan peliharaan baru saya Gan Sis. Tak sabar juga nih nunggu komentar Agan Sista yang punya hobi pelihara ikan seperti saya.



Batu, 14 April 2020

L13sk@

#KomalkuRaya

Quote:
NadarNadzAvatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 19 lainnya memberi reputasi
20
1.3K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan