- Beranda
- Komunitas
- Hobby
- All About Design
Cara Mengganti Background Foto dengan Photoshop


TS
Kreativv.com
Cara Mengganti Background Foto dengan Photoshop
Spoiler for harap MENGGUNAKAN spoiler:

Foto yang kamu ambil sudah menarik, tapi latar belakangnya masih kurang mendukung? Ingin mengubah tembok yang membosankan di potretmu menjadi pemandangan sore hari yang memukau? Gak perlu cas cis cus, langsung saja ikuti cara mengganti background foto dengan Photoshop berikut.
Photoshop telah menjadi salah satu software kegemaran sejuta umat yang telah berjasa untuk mengerjakan berbagai macam kebutuhan dan keperluan para penggunanya. Mulai dari sekadar menyempurnakan tampilan wajah, memberikan efek visual yang ciamik, sampai mengganti background foto.
1. PIlih Foreground Object

(sumber: makeuseof.com)
Pada bagian toolbar, klik ‘Quick Selection Tool’, atau tekan ‘W’ pada pada papan keyboard. Berikutnya pilih bagian tertentu pada gambar yang ingin kamu jadikan sebagai area utama yang akan dipertahankan.
Photoshop akan secara otomatis mendeteksi bagian yang kamu inginkan berdasarkan tingkat kontras pada gambar. Hasilnya, area dengan kontras tinggi dan pinggiran yang kasar akan terpilih dengan rapi.
Di beberapa gambar tertentu, pemilihan background biasanya akan lebih mudah di dibanding pada objek foto. Kamu bisa mengembalikan bagian selection dengan menekan ‘Shift + Ctrl + i’ di Windows, atau ‘Shift + Cmd + i’ di Mac.
2. Adjust Bagian yang Kamu Pilih

(sumber: makeuseof.com)
Untuk meng-adjust bagian yang kamu pilih, zoom gambar dan buat ukuran brush jadi lebih kecil dengan menekan tombol tanda kurung kotak kiri. Selanjutnya klik dan drag untuk menambahkan bagian dari foreground object ke bagian selection.
Kalau kamu perlu menghilangkan sesuatu dari selection, tahan tombol ‘Alt’ lalu klik dan drag pada bagian tersebut. Idealnya, kamu sudah bisa menemukan semua solid objects bagian selection, gak perlu repot-repot memilih setiap helai rambut agar jadi sempurna, GenK.
3. Select and Mask

(sumber: makeuseof.com)
Pada option bar di atas layar, klik ‘Select and Mask’. Nah, nanti layar khusus akan muncul yang bisa kamu gunakan untuk memperhalus selection dan mengubahnya menjadi sebuah mask.
Di panel ‘Properties’, klik opsi ‘View Mode’ untuk mengganti tampilan selection yang telah kamu buat. Kamu dapat memilih ‘Overlay; untuk menyesuaikan warna yang kontras dengan gambarmu, GenK.
Tips: Untuk mempermudah proses pengerjaan gambar, cobalah memanfaatkan tombol ‘F’ untuk mengganti antara view dan background yang berbeda-beda. Jadi kamu dapat langsung melihat jika ada kesalahan pada bagian selection.
4. Perhalus Bagian Selection

(sumber: makeuseof.com)
Sekarang kamu bisa mulai untuk memperhalus bagian selection, GenK. Di toolbar pada bagian kiri layar, kamu bisa menemukan macam-macam tools serbaguna untuk membantumu:
- Quick Selection Tool. Serupa dengan step 1, tool ini bisa kamu manfaatkan untuk menambah atau menghilangkan area berukuran besar pada selection.
- Refine Edge Brush Tool. Cocok untuk digunakan pada rambut dan bagian dengan pinggir yang lebih.
- Brush Tool. Pas untuk bagian pinggir yang lebih kasar.
- Lasso/Polygonal Lasso Tool. Menggambar area tertentu secara manual untuk ditambahkan atau dikurangi dari selection.
Zoom in ke gambarmu untuk mengecek tepian yang ada pada bagian selection. Perhatikanlah - area yang belum dipilih atau yang seharusnya tidak masuk ke dalam bagian selection. Di gambar yang kami gunakan, tool ‘Brush’ dipakai untuk memperhalus bagian tepi tembok serta tubuh objek.
- Next, ubah tool ke ‘Refine Edge’ untuk memberikan sentuhan pada rambut atau bagian pinggir lain yang lebih halus. Di bawah ‘Edge Detectio’ pada panel di kanan, centang kotak yang bertanda ‘Smart Radius’.
- Dengan demikian, Photoshop akan dapat membedakan mana bagian dengan tepian yang halus dan bagian yang bertepi kasar. Kamu juga dapat meningkatkan ‘Radius’ dengan menekan tombol ‘P’, GenK.
Tempatkan ‘Refine Edge Brush’ pada tepi luar rambut dan mulailah memperhalus bagian-bagian tersebut. Kamu akan melihat helaian rambut mulai ditambahkan pada selection. Kurang puas dengan hasilnya? Tinggal tahan tombol ‘Alt’ untuk mengurungkan perubahan yang telah dibuat.
5. Atur Settings
Kamu dapat menemukan beberapa opsi pada ‘Select and Mask’ yang masuk dalam kategori ‘Global Refinement. Ini dia referensi fitur yang bisa kamu manfaatkan:
1. Smooth. Memperhalus bagian pinggir selection dan menghilangkan garis-garis yang masih kasar.
2. Feather. Digunakan untuk memperhalus bagian pinggir selection.
3. Contrast. Mempertegas bagian tepi selection dengan meningkatkan kontras pada tepi pixel.
4. Shift Edge. Membuat seluruh bagian selection dalam jumlah piksel tertentu.
6. Hilangkan Warna di Pinggir Foto

(sumber: makeuseof.com)
Setelah kamu telah menyempurnakan bagian selection sesuai keinginanmu, arahkan kursor ke ‘Output Settings’ pada panel di sisi kanan. Centang ‘Decontaminate Colors’ untuk menghilangkan sisa warna pada pinggir selection.
Lanjut pada ‘Output’, pilih ‘New Layer with Layer Mask’, dan klik ‘OK’. Sekarang kamu akan kembali ke gambar utamamu, dengan bagian selection yang telah ditambahkan menjadi layer baru. Background gambar lama sudah dihilangkan, waktunya untuk menambahkan latar yang kamu inginkan, GenK.
7. Tambahkan Background Baru

(sumber: makeuseof.com)
Tahap berikutnya nih, yaitu penambahan gambar yang dijadikan sebagai background baru untuk fotomu. Letakan gambar yang kamu inginkan pada sebuah layer yang berada tepat di bawah layer foreground selection.
Gunakan tool ‘Hand’ untuk mengatur posisi layer sesuai yang kamu mau, atau mengubah ukurannya dengan memakai tool ‘Free Transform’ (Ctrl + T, atau Cmd + T). Perkecil gambar dengan cara menarik garis tepi atau pojok kerangka ke arah dalam. Tahan ‘Shift’ untuk membuat aspek rasionya tetap sama.

(sumber: makeuseof.com)
8. Sesuaikan Warna
Tiba di step akhir, GenK, waktunya untuk finishing hasil karyamu dengan menyempurnakan warna foreground agar bisa berbaur dengan background. Pilih layer foreground, pastikan kalau kamu memilih gambar, bukan mask yah. Pilih Image > Adjustments > Match Color.

(sumber: makeuseof.com)
Di window yang terbuka, arahkan ke ‘Source’, lalu pilih gambar yang sedang kamu kerjakan. Kemudian klik layer yang ingin kamu sempurnakan. Kamu dapat menyamakan foreground-mu dengan background baru atau sebaliknya.

(sumber: makeuseof.com)
Tinggal centang kotak ‘Neutralize’ untuk menghilangkan sisa warna yang masih ada pada layer pilihanmu. Jangan lupa untuk mengatur opsi ‘Luminance’ dan ‘Intensity’ hingga foreground dan background terlihat menyatu.

(sumber: makeuseof.com)
Waktunya pengecekan dengan memanfaatkan opsi ‘Preview’ untuk melihat hasil sebelum dan sesudah pengerjaan. Klik ‘OK’ setelah semuanya sudah cocok, dan simpan hasil karyamu dalam format PSD agar semua informasi layer bisa tetap tersimpan untuk proyek selanjutnya.
Foto kamu sudah siap untuk dibagikan ke media sosialmu deh. Selain cara mengganti background foto dengan Photoshop, kamu juga bisa menyempurnakan fotomu dengantutorial cara menghilangkan objek di Photoshop di post kami sebelumnya loh.
Diubah oleh babanbe 13-04-2020 02:27
0
100
Kutip
-1
Balasan


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan