- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Kegiatan Lucu dan Kocak saat Sosial Distancing, No 5 Terniat Banget!


TS
fiaperm
Kegiatan Lucu dan Kocak saat Sosial Distancing, No 5 Terniat Banget!

Kegiatan Lucu dan Kocak saat Sosial Distancing, No 5 Terniat Banget!
Assalamualaikum GanSis!
Halo, gimana kabarnya hari ini? Masih tetap sehat di rumah, kan? Kira-kira, kegiatan apa saja yang GanSis lakukan selama beberapa hari di rumah? Hm, mungkin kata bosan sudah terlintas dalam pikiran selama ini. Beraktivitas di rumah, seringkali membuat seseorang bisa merasa jenuh. Karena manusia itu dasarnya makhluk sosial, maka saat social distancing begini akan terasa membosankan. Apalagi yang biasanya sehari-hari sibuk bekerja, mungkin segala cara akan dilakukan untuk membunuh rasa bosan itu sendiri. Ada banyak hal yang bisa dilakukan orang lain seperti, memasak, family time, game, dll. Namun, selain kegiatan inti tersebut, ternyata ada kegiatan sampingan lainnya. Kegiatan Inilah yang mungkin akan dilakukan saat bosan melanda. Apa saja kegiatannya? Simak di bawah ini, ya!
1. Memisahkan Biji Buah Naga

Ada yang pernah terpikir untuk memisahkan biji buah naga? Wkwk kira-kira misahinnya pakai apa ya? Memikirkan buah naga ada bijinya saja sudah lucu. Bukan apa-apa, ukuran bijinya kan kecil. Kalo kecil begini sih sulit mau dipisahin pakai tangan kosong. Walaupun begitu, nyatanya mereka bisa terpisah juga tuh. Bener-bener terniat banget yang misahin ini mah 

2. Memisahkan Camilan

Agan dan Sista masih ingat kan dengan camilan campuran antara kacang polong dan kacang tanah? Nah, ternyata ada juga loh yang misahin jenis kacang-kacangan ini. Gak tanggung-tanggung, bahkan orang tersebut membentuknya di sebuah piring saji. Bentuknya mirip pola sih, ya. Gapapa lah, itung-itung kreatif daripada bosan.
3. Persalinan Anak Buah Jeruk

Dari judulnya aja udah bikin ngakak. Kalau pada umumnya buah jeruk ini dikupas dan langsung dimakan. Namun, tidak pada orang satu ini. Si pelaku melakukan operasi bedah plastik *eh maksudnya bedah sesar. Setelahnya, keluarnya bayi jeruk yang mungil-mungil nan lucu berbalut tisu. Ceritanya di sini baju si bayi, ya. Lihatlah, bayinya unyu-unyu ya. Waktunya selametan bayi nih.
4. Buah Strawberry

Apa yang aneh dengan buah manis segar satu ini? GanSis tahu bukan, kalau buah strawberry banyak dihiasi oleh bintik kecil hitam. Nah, lagi-lagi masih sama seperti sebelumnya. Bintik kecil hitam tersebut ternyata dipisahkan oleh seseorang. Sehingga, jadilah strawberry tanpa bintik seperti gambar di atas
5. Kopi Susu Instan


Kopi susu instan tentu mudah dijumpai di pasaran. Untuk komposisi, sesuai namanya, maka isinya adalah campuran antara kopi dan susu bubuk. Kopi susu instan dibuat lebih praktis agar bisa langsung diseduh dan dinikmati. Tentu selain kopi dan susu, ada juga gula yang menambah cita rasa. Jadi, kopi susu instan ini komposisinya dibuat pas untuk 1 takaran. Namun, apa jadinya bila semua komposisi yang sudah tercampur rata tersebut dipisahkan? Maka yang terjadi adalah seperti gambar di bawah ini. Ada kelompok bubuk kopi, bubuk susu, dan gula. Wah, bener-bener terniat ini sih.
6. Kepang Sapu

Nah, untuk kegabutan yang terakhir ini juga gak kalah kocak. Jika pada umumnya, sapu hanya berfungsi untuk membersihkan debu-debu yang kotor. Namun, itu akan berubah jika sapu berpindah tangan ke seorang Wfh. Rambut sapu yang biasa digunakan untuk membersihkan halaman pun akan berubah cantik dengan versi kepangnya. Gokil ini mah wkwkwk
Nah, itulah ulasan tentang Saat Bosan Melanda, Mungkin Kegiatan Inilah yang Akan GanSis di Rumah. Beberapa kegiatan di atas mungkin terlihat gabut abis. Tapi, nyatanya hal tersebut pernah dilakukan oleh orang dengan status wfh. Tanpa sadar, kegiatan seperti di atas nyatanya dilakukan oleh sebagian orang. Efek dari sosial distancing

Nama Penulis: Fia Permatasari
Sumber Referensi: Opri dan Klik sini
Diubah oleh fiaperm 05-04-2020 15:12






vokun dan 12 lainnya memberi reputasi
13
2.1K
22


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan