Kaskus

Entertainment

KarjoKareAvatar border
TS
KarjoKare
Instagram Hapus Akun Tidak Resmi Guna Menangkal Berita Hoax Covid – 19

Makin banyaknya informasi palsu yang beredar di dunia maya membuat anak perusahaan Facebook, Instagram membuat kebijakan baru. Instagram akan menghapus konten dan akun tidak resmi yang memposting hal – hal yang berhubungan dengan covid – 19. Hal ini dilakukan supaya pengguna dapat menerima informasi yang sesuai dan terverifikasi.

 Instagram Hapus Akun Tidak Resmi Guna Menangkal Berita Hoax Covid – 19

Instagram akan menghapus akun-akun covid - 19 yang tidak terpercaya dari daftar akun yang disarankan dan konten terkait COVID-19 yang diposting oleh akun tidak terpercaya di explore. Intinya IG hanya akan menampilkan konten covid – 19 dari akun organisasi kesehatan yang terpercaya, semisal akun WHO dan Kemenkes RI.

Instagram juga akan menghapus berbagai klaim palsu maupun teori konspirasi yang telah ditandai oleh organisasi-organisasi kesehatan dunia dan otoritas kesehatan setempat sebagai teori yang memiliki potensi membahayakan para pengguna yang mempercayainya.

Selain kebijakan diatas, Instagram juga punya kebijakan lain yang masih berkaitan dengan penyebaran virus corona. Instagram melarang iklan – iklan yang menyesatkan terkait virus corona yang dibuat dengan sengaja untuk menciptakan urgensi, serta mengklaim kesembuhan atau menjamin pengguna terhindar dari covid – 19.

Selain itu IG juga melarang iklan atau konten sponsor yang mempromosikan perlengkapan medis tertentu, seperti masker. IG juga telah menghapus filter – filter AR yang berkaitan dengan covid – 19, kecuali filter tersebut telah bekerja sama dengan organisasi kesehatan terpercaya.

Selain kebijakan – kebijakan tersebut, IG juga meluncurkan sticker “Di Rumah Aja” untuk pengguna Indonesia. Sticker ini bentuk dari dukungan IG untuk mengajak penggunanya menjaga jarak fisik dan memotong penyebaran virus corona.


anasabilaAvatar border
4iinchAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 3 lainnya memberi reputasi
4
684
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan