- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Cara Berbagai Negara Minta Penduduknya Tetap Di Rumah, Mana Yang Paling Efektif?


TS
ayokitakemanaa
Cara Berbagai Negara Minta Penduduknya Tetap Di Rumah, Mana Yang Paling Efektif?

Semenja corona virus menyebar hampir keseluruh negara di dunia, banyak negara yang memberlakukan lockdown di negaranya. Hal ini dimaksudkan untuk menekan penyebaran virus ini. Namun sayangnya masih banyak orang yang menyepelekan himbauan pemerintahnya itu. Sehingga pemerintah melakukan berbagai cara untuk membuat warganya mau menurut. Namun cara yang diterapkan di setiap negara berbeda-beda, berikut buktinya:

idntimes.com
Di Jerman kalian akan dikenakan denda sebesar 5000 Euro atau sekitar 88 juta rupiah. Lumayan uang segitu di Indonesia bisa buat beli... ah sudahlah
.

kaskus.co.id
Di India tiap daerah memiliki cara yang berbeda. Ada yang menyuruh warganya melakukan squat, push up dan sejenisnya, di daerah Bangla, polisi India akan memukuli warganya dengan menggunakan bambu hingga mereka mau kembali ke rumahnya.

allusanewshub.com
Di Inggris polisinya menghimbau warganya yang masih berada di luar agar masuk ke dalam rumah dengan menggunakan pengeras suara yang dari dalam mobil.

tirto.id
Di Itali, walikotanya langsung nyamperin orang-orang yang masih berada di luar rumah untuk masuk ke rumah masing-masing. Bahkan walikotanya menghimbau pada warganya untuk main playstation di rumah ketimbang main pingpong di luar. Di negara ini, ada hukuman denda sebesar 205 Euro atau sekitar 3,6 juta rupiah bagi yang melanggar.

rte.ie
Di Perancis pihak kepolisian akan menghampiri orang-orang yang keluar rumah. Hanya orang-orang yang memiliki izin saja yang diperbolehkan keluar rumah. Ide bagus sih ini. Bila terbukti melanggar akan dikenai denda 135 Euro atau 2,4 juta rupiah.

youtube.com
Di Pakistan, pemerintah meminta bantuan tentara untuk menghimbau warga agar tetap berada di rumah. Sama seperti Perancis, hanya orang yang memiliki izin saja yang diperbolehkan keluar rumah.

youtube.com
Di Kenya, tentaranya menembakkan gas air mata ketempat orang-orang berkumpul. Hal itu bertujuan agar orang-orang tidak berkumpul dan kembali ke dalam rumah.

video.tempo.com
Di Spanyol & Malaysia, pihak kepolisian menghimbau warganya untuk tetap di rumah dengan menggunakan drone. Dan hanya diizinkan keluar rumah bila ada kebutuhan yang urgent. Sebuah cara yang cukup efektif ane rasa. Di Malaysia, bagi yang melanggar akan dikenai denda sebesar 1000 ringgit atau sekitar 3,7 juta rupiah.

theguardian.com
Di Australia, pemerintah menutup pantai-pantai yang sering dijadikan detinasi wisata oleh penduduknya.

rnz.co.nz
Di New Zealand, pemerintah meminta penduduknya untuk menerapkan dalam diri mereka bahwa seolah-olah mereka sedang terinfeksi corona. Hal ini ane rasa bertujuan agar orang-orang tidak mau keluar rumah dan membuat orang selalu waspada dengan orang-orang lainnya. Cara yang cukup briliant ane rasa.
kaskus.co.id
Di Indonesia, pihak kepolisian menghimbau warganya dengan cara yang halus namun malah dispelekan oleh warganya. Sedangkan bila dihimbau dengan cara yang kasar, maka akan teriakan "HAM HEM HOM".
Jadi menurut kalian, cara negara manakah yang paling efektif? Kalo menurut ane sih India
.

Diubah oleh ayokitakemanaa 29-03-2020 13:02






4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.1K
18


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan