monicameyAvatar border
TS
monicamey
Ghost Bride Drama Review





Ghost Bride

°
°
°


Mini seri dengan episode 6 ini berasal dari kerjasama Singapore dan Malaysia. Cerita ini berdasarkan novel terkenal di negaranya dan menjadi salah satu novel terlaris versi New York Times serta sempat masuk daftar 'Book Of The Week di klub milik Oprah Winfrey.

Bergenre supranatural, histori, keluarga, misteri dan thriller. Drama ini diperankan oleh pemain asal taiwan yang tampan yaitu Chris Wu. Saya jarang sekali mau menonton drama atau film dari negera China. Kalau menurut saya bagus dan mengena pasti akan menjadi tontonan sekeluarga. Oke saya langsung membahasnya.

Bersetting tahun 1890 di mana masyarakatnya masih percaya dengan adanya pernikahan hantu. Saya jelaskan dulu pernikahan itu seperti apa? Pernikahan hantu dilakukan jika seseorang yang tidak saling kenal dipaksa untuk menikah dengan orang yang sudah meninggal. Pasangannya di sini bisa orang yang hidup atau sudah sama-sama meninggal.

Lanjut mengenai ceritanya lagi. Li Lan adalah seorang gadis terhormat di mana dulunya sang ayah adalah pedagang ternama. Namun, sejak sang ibu meninggal. Usaha sang ayah menurun. Suatu hari datanglah surat undangan dari keluarga ternama di kotanya untuk menghadiri pesta.

Keluarga Lim yang mengundang Li Lan dan ayahnya sengaja melakukan hal tersebut agar Li Lan bisa menikah dengan putranya yang sudah meninggal yaitu Tian Ching. Padahal Li Lan menaruh hati pada sepupu Tian Ching sejak kecil. Tian Bai teman masa kecilnya baru pulang dari luar negeri sehabis kuliah kedokteran.

Di rumah keluarga Lim yang besar ada seorang pemuda bernama Er Lang di mana ia seorang penjaga surga berusia 500 tahun menyamar menjadi pelayan untuk menjemput roh Tian Ching.

Singkat cerita, karena ayah Li Lan tidak menyetujui pernikahan tersebut maka ibunya Tian Ching membuat celaka ayah Li Lan sehingga sakit dan rohnya berada di kegelapan. Untuk menyelamatkan sang ayah, Li Lan membuat perjanjian dengan Tian Ching. Li Lan berjanji akan menemukan pembunuh Tian Ching yang sebenarnya. Menurut pengakuan sang ibu, Tian Ching meninggal akibat sakit.

Namun, arwah Tian Ching yang licik dan jahat malah membuat Li Lan terjebak di dunia kegelapan sedangkan sang ayah selamat. Mampukah sang penjaga surga atau Tian Bai teman masa kecilnya membebaskan dan mengembalikan Li Lan ke dunia manusia?

Menurut saya ceritanya seru dan keren. Kita bisa melihat pengorbanan seorang anak untuk membebaskan ayahnya. Li Lan yang diperankan Huang PeiJia membawa perannya cukup bagus. Ia memerankan gadis berjiwa berpetualang, bebas dalam berpendapat dan tidak mau dikekang oleh aturan di mana usia 15 tahun harus menikah.

Penilaian saya terhadap drama yang tayang di Netflix ini 8,5 dari 10. Itu menurut saya, loh. Penilaian semua orang tentu berbeda. Di akhir drama ini, kita bisa melihat keputusan yang diambil oleh Li Lan. Jika ada waktu, drama mini seri ini layak untuk ditonton.

=Tamat=

Surabaya, 25 Maret 2020
0
912
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan