Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kertastissueAvatar border
TS
kertastissue
Cuci Bed Cover Sendiri di Rumah Pasti Bisa

Bed cover dan sprei merupakan salah satu bagian penting dalam istirahatmu setiap malam, kasur rasanya nggak lengkap tanpa kehadiran keduanya. Oleh karena pemakaiannya yang rutin, hampir setiap hari bahkan, maka selain kasur yang wajib untuk dibersihkan dan dijemur, bed cover dan sprei juga wajib rutin diganti setidaknya dua minggu sekali. Hal ini dilakukan untuk menangkal kuman, bakteri yang lama di sprei atau bed covermu. Nggak perlu menaruhnya di laundry, kamu juga bisa mencuci bed cover dan sprei di rumah dengan menggunakan mesin cuci kok.


Pisahkan sprei dan bed cover

Mencuci baju yang berwarna dengan baju putih saja perlu dipisahkan, ini supaya nggak membuat baju putih menjadi luntur dan menjaga warna dari baju-baju yang berwarna. Ini sama dengan mencuci seprei dan bed cover, kalau memang ingin mencuci keduanya coba untuk memisahkannya dengan cucian lain atau pilih waktu lain untuk mencucinya, nggak bareng dengan cucian baju


Rendam

Masih sama kayak baju, bed cover juga perlu melewati proses perendaman terlebih dahulu. Hal ini dilakukan supaya noda menjadi lunak sehingga saat nanti dimulai pencucian akan lebih mudah luntur noda-nodanya. Tapi ingat, untuk tidak terlalu lama merendamnya, cukup 30 menit lalu cuci dengan mesin cuci


Gunakan kecepatan rendah

Selain menggunakan mesin cuci, kamu juga bisa mencuci beda cover dan sprei dengan tangan, tapi perlu diingat untuk tidak menggunakan sikat saat mencucinya, karena akan merusak serat kain. Kalau ingin menggunakan mesin cuci, gunakan kecepatan normal atau rendah saja supaya serat kain tetap terjaga


Jemur cukup diangin-anginkan

Setelah proses pencucian dilakukan, proses terakhir adalah menjemurnya. Mungkin kamu beranggapan supaya cepat kering maka dijemur di bawah sinar matahari, padahal ini kurang tepat karena akan memengaruhi warna dari bed cover dan sprei. Jadi sebaiknya cukup dengan diangin-anginkan saja di jemuran


0
831
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan