- Beranda
- Komunitas
- News
- SINDOnews.com
Respons Imbauan Gubernur Soal Corona, PD Pasar Jaya Tutup Sementara Pasar Tanah Abang
TS
sindonews.com
Respons Imbauan Gubernur Soal Corona, PD Pasar Jaya Tutup Sementara Pasar Tanah Abang

JAKARTA - Sesuai instruksi Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan untuk mencegah dan sebagai upaya preventif penyebaran virus Corona (COVID-19), PD Pasar Jaya memutuskanmenutup sementara selama dua pekan Pasar Regional Tanah Abang
Sebagai kawasan perbelanjaan yang dikunjungi ribuan pengunjung setiap harinya, Pasar Regional Tanah Abang akan melakukan penutupan sementara waktu seluruh unit blok perdagangan
"Sesuai dengan Instruksi Gubernur DKI Jakarta No.16 Tahun 2020 Tentang Peningkatan Kewaspadaan Terhadap Risiko Penularan Infeksi Corona Virus Diseae (COVID-19), maka kami harus melakukan penutupan sementara Pasar Regional Tanah Abang sejak Sabtu (14/3/2020) hingga27 Maret 2020. Sampai saat ini, belum ditemukan kasus COVID-19 yang dilaporkan di Pasar Tanah Abang," bunyi keterangan resmi PD Pasar Jaya yang diterima SINDOnews, Senin (16/3/2020).
Baca Juga:
- Waspada Corona, Besok Sekolah Negeri dan Swasta Tangsel Belajar di Rumah
- Damkar Semprot Disinfektan Mapolres Jaktim
- DKI Konsultasikan Lockdown ke BNPB
"Kami berharap dengan kebijakan penutupan sementara waktu kawasan perdagangan Tanah Abang dapat meminimalisir penyebaran penyakit akibat virus COVID-19," tambahnya.
Pengelola minta maaf atas ketidaknyamanannya. Namun keputusan harus diambil karena kenyamanan, keamanan, kesehatan pengunjung, masyarakat, karyawan dan seluruh stakeholders merupakan prioritas.
"Terima kasih atas dukungan dan pengertian seluruh stakeholders Pasar Tanah Abang. Semoga, dalam waktu dua pekan ke depan situasi dan kondisi akan kembali pulih dan kondusif," pungkasnya.
Sumber : https://metro.sindonews.com/read/155...ang-1584322506
---
Kumpulan Berita Terkait :
-
Virus Corona Meluas, Penumpang Commuter Line Masih Tetap Penuh Sesak-
Tingkatkan Pengawasan, Cegah Aksi Kekerasan di Sekolah-
Respons Imbauan Gubernur Soal Corona, PD Pasar Jaya Tutup Sementara Pasar Tanah Abangtien212700 dan anasabila memberi reputasi
2
200
0
Komentar yang asik ya
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan