Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

VitaArkanaAvatar border
TS
VitaArkana
[COC Regional : Tempat Wisata] Wisata PLTA Saguling, Surga di Bandung Barat
Sanghyang Heleut, Sanghyang Poek dan Sanghyang Tikoro, Secuil Surga di PLTA Saguling, Bandung Barat



Aloha .... Assalamualaikum Agan dan Sista, jumpa dengan ane, Vitaarkana yang siap mengajak jalan-jalan Gansist semua untuk keliling Bandung lewat thread.


Gansist pasti sudah hafal dengan aneka wisata di kawasan Bandung Utara yang terkenal dengan Lembangnya, atau ke Bandung Selatan yang keren dengan deretan wisata sepanjang arah Ciwidey.

Nah, kali ini, ane hendak mengajak Gansist sejenak melipir ke pinggiran kota Bandung, ke arah Barat. Ya, Bandung Barat adalah sebuah wilayah yang ternyata memiliki area wisata yang Top dan keren. Namun, kebanyakan wisata di daerah ini masih alami belum banyak terjamah oleh turis lokal ataupun asing.


Pembangkit Listrik Tenaga Air ( PLTA ) Saguling adalah salah satu dari sekian banyak wisata alam di wilayah Bandung Barat. Jika menyebut tempat ini, Gansist pasti akan membayangkan sebuah waduk atau bendungan besar dan luas saja. Memang benar PLTA Saguling adalah sebuah waduk dan bendungan besar sesuai fungsi dan tujuan dibangunnya.


[COC Regional : Tempat Wisata] Wisata PLTA Saguling, Surga di Bandung Barat
Sumber : liputan6.com


Namun, jangan salah Gansist, ada surga alam yang tercipta di tempat ini. PLTA Saguling tidak hanya menyajikan waduk atau bendungan saja, lebih dari itu, pemandangan alam yang menyelimuti tempat ini sangat indah dan elok dipandang mata. Jika berkunjung ke sana, Gansist akan merasakan keindahan yang masih alami.


PLTA Saguling terletak di Saguling - Rajamandala Kabupaten Bandung Barat. Dari kota Bandung mengambil arah Cianjur, memasuki kawasan Rajamandala belok ke kiri arah PLTA Saguling, Gansist dapat melihat petunjuk arah disitu. Jika berminat lewat Cililin juga bisa, tetapi akses jalan belum semulus jika kita lewat Rajamandala.


Di kawasan PLTA Saguling, Gansist bisa menemukan 3 tempat yang sangat eksotis. Hanya beberapa meter saja dari waduk dan bendungan, sudah bisa kita temui tempat yang dituju.


Ada 3 tempat yang menjadi primadona di kawasan PLTA Saguling, yaitu :


1. Sanghyang Heleut
Sanghyang artinya suci, heluet artinya jeda atau batas. Lokasi ini adalah sebuah danau purba yang dikelilingi bebatuan dan pohon yang sangat indah. Bahkan mitosnya danau ini adalah tempat mandi para bidadari.


[COC Regional : Tempat Wisata] Wisata PLTA Saguling, Surga di Bandung Barat
Sumber : kumparan.com


2. Sanghyang Poek
Dalam bahasa Sunda, Poek artinya gelap, saat memasuki tempat ini harus menggunakan senter. Sanghyang Poek adalah sebuah goa purbakala yang terbentuk secara alami. Dinding goa adalah batuan gamping yang mengalami kartsifikasi atau pelarutan alami, bisa dibayangkan banyak stalaktit dan stalakmit di goa ini yang sangat memanjakan mata. Apalagi bagian bawah goa ada aliran air dari sungai purba Citarum.


[COC Regional : Tempat Wisata] Wisata PLTA Saguling, Surga di Bandung Barat
Sumber : infobdg.com


3. Sanghyang Tikoro
Tikoro artinya tenggorokan. Sanghyang Tikoro merupakan sebuah Goa bawah tanah yang dialiri oleh aliran sungai Citarum dibawahnya. Goa Sanghyang Tikoro ini banyak yang menyebutkan terbentuk dari letusan Gunung Api Purba, Gunung Sunda. Bahkan ada beberapa yang mengkaitkan dengan legenda Sangkuriang. Namun, apapun itu yang jelas goa ini sangat cantik dan alami.


[COC Regional : Tempat Wisata] Wisata PLTA Saguling, Surga di Bandung Barat
Sumber : pegipegi.com


Bagaimana Gansist, tertarik berkunjung ke tempat ini. Bagi para backpacker, tempat ini sangat recommended lho, selain tak begitu jauh dari kota Bandung, low budget juga.


Demikian thread dari ane, semoga berkenan dan bermanfaat. Hatur Nuhun.


[COC Regional : Tempat Wisata] Wisata PLTA Saguling, Surga di Bandung Barat


Penulis : VitaArkana
Sumber : opini pribadi, referensi
evihan92Avatar border
purwanti29Avatar border
abellacitraAvatar border
abellacitra dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.1K
15
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan