Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yud1kaAvatar border
TS
yud1ka
Liga Champions yang Hebat untuk Atalanta
Liga Champions yang Hebat untuk Atalanta

Perjalanan Atalanta di Liga Champions yang bak kisah Cinderella akhirnya membawa mereka ke babak perempatfinal. Kegembiraan para pemain terpancar karena La Dea bangga dengan pencapaian mereka ini.

Atalanta yang berlabel klub semenjana mampu menundukkan lawan-lawannya yang menjadi langganan di Liga Champions yang didukung kekuatan modal raksasa.

Tak pelak Atalanta bak sebuah kisah Cinderella di sepak bola, dengan membuktikan usaha keras bisa mengalahkan segalanya. Kisah yang bakal dikenang panjang dalam buku sejarah sepak bola dunia.

Berstatus sebagai peringkat ketiga Serie,-A musim lalu, tak banyak yang menjagokan Atalanta melaju sejauh ini. Apalagi mereka tak punya sejarah bagus di kompetisi klub paling elit di Eropa ini.

Bergabung di Grup C bersama Manchester City, Shaktar Donetsk dan Dinamo Zagreb, Atalanta lolos sebagai runner-up grup setelah mengumpulkan dua kemenangan, satu seri dan tiga kalah.

Di fase 16 besar mereka bertemu jagoan Spanyol, Valencia. Kejutan itu datang di sini kala mereka menyungkurkan klub berlogo kelelawar ini dengan agregat mencolok 8-4.

Atalanta, yang mencetak 28 gol dalam tujuh pertandingan terakhirnya termasuk empat laga di Serie A, telah menang 4-1 di leg pertama saat berkandang di Giuseppe Meazza, Milan.

Kemudian melakoni leg kedua babak 16 besar di Estadio Mestalla, markas Valencia, yang digelar tanpa penonton karena epidemi virus corona. Pada Rabu dini hari WIB 11 Maret 2020, mereka menang 4-3.

Sebuah prestasi tersendiri tentunya bagi mereka yang sebelumnya sempat terpuruk di fase penyisihan grup, namun Atalanta mampu bangkit dan mencapai babak perempat final Liga Champions musim 2019/2020.

Usai pertandingan, para pemain Atalanta merayakan dan mendedikasikan kemenangan bersejarah mereka di Liga Champions untuk kota Bergamo dimana sedang dilanda epidemi virus corona.

“Bergamo ini untukmu! Jangan menyerah."

Atalanta adalah debutan Liga Champions pertama yang mencapai babak perempat final sejak Leicester City pada 2016-17 dan tim Italia pertama yang melakukannya sejak Lazio pada musim 1999-00.

Salut sama pelatih Gian Carlo Gasperini. Akhirnya setelah beberapa tahun melatih Atalanta, ia menemukan starting winning elevennya.

Menjual dan membeli pemain demi kebutuhan tim. Yang paling signifikan perubahan di sisi gelandang dan penyerang. Good Job...
La Dea!

0
501
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan