- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Liburan Super Panjang! 12 Hari Libur Berurutan di Bulan Mei 2020


TS
brewclaw
Liburan Super Panjang! 12 Hari Libur Berurutan di Bulan Mei 2020

Pemerintah menambah Cuti Bersama 2020. Salah satu dampaknya adalah libur 12 hari berturut-turut di bulan Mei 2020.
Revisi Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2020 ini disepakati dalam rapat di Kemenko PMK, Jakarta, Senin (9/3/2020) hari ini. Ada tambahan 4 hari Cuti Bersama.
Tambahan 4 hari Cuti Bersama yaitu di tanggal 28-29 Mei, 21 Agustus, dan 30 Oktober. Dua hari di bulan Mei menjadi tambahan Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah. Satu hari tambahan Cuti Bersama lagi ditetapkan di tanggal 21 Agustus untuk melengkapi libur Tahun Baru Hijriah. Satu hari tambahan Cuti Bersama di bulan Oktober melengkapi libur Maulid Nabi.
Berikut daftar 12 hari libur berturut-turut di bulan Mei 2020:
21 Mei Kenaikan Isa Al Masih
22 Mei Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri
23 Mei Hari Sabtu
24 Mei Hari Minggu sekaligus Libur Lebaran Idul Fitri
25 Mei Hari Senin Libur Lebaran Idul Fitri
26 Mei Hari Selasa Cuti Bersama Lebaran Idul Fitri
27 Mei Hari Rabu Cuti Bersama Lebaran Idul Fitri
28 Mei Hari Kamis Cuti Bersama Lebaran Idul Fitri
29 Mei Cuti Bersama Lebaran Idul Fitri
30 Mei Hari Sabtu
31 Mei Hari Minggu
1 Juni Hari Senin Libur Nasional Hari Kesaktian Pancasila
https://news.detik.com/berita/d-4931...om=wp_hl_img
baca juga : revisi hari libur nambah 4 hari
libur lama tapi negara2 tujuan wisata lagi kena wabah virus semua

Diubah oleh brewclaw 09-03-2020 06:31






4iinch dan 7 lainnya memberi reputasi
8
3.3K
36


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan