- Beranda
- Komunitas
- KASKUS Kreator Lounge
Kata Bijak dari Bu Susi yang Mendekam dalam ingatan


TS
good200
Kata Bijak dari Bu Susi yang Mendekam dalam ingatan

Hai, agan dan sista.....
Selamat datang di trit ane yang sederhana dan biasa, semoga kalian juga mampu termotivasi oleh kisah ane. Oke, sosok wanita yang tegar dan kuat yang satu ini memang sudah di akui oleh masyarakat Indonesia pada umumnya.
Kisah keterpurukan saat usia labil, mudah terbakar amarah, tidak bisa kontrol emosi, mood gak stabil. Kekanak-kanakan sekali. Sampai sering sekali beradu debat dengan orang tua, dan itu menyisakan sesak di dada serta merusak kepercayaan diriku sendiri untuk mengutarakan pendapat. Rasanya dunia tak akan mampu menerimaku, karena orang terdekatku pun terkadang tak bisa percaya padaku. Entahlah mungkin karena aku yang terlalu kurang bisa di percaya dan dari keluarga yang kurang berada.
Saat itu aku mulai kehilangan diriku, terombang-ambing dalam gemerlap dunia yang semakin menyiksa batin, aku hanya bekerja dan melupakan mimpiku untuk berkuliah, aku hanya bekerja dan meniadakan mimpiku menggapai cita-cita.

Sampai aku iseng mencari kata-kata bijak setelah sholat isya' malam itu, dan aku membaca kata-kata bijak dari beliau. Bu Susi puji Astuti seorang menteri kelautan yang ramai di perbincangkan warga.
Karena setitik kata beliau yang di muat dalam berbagai meme, mulai membuatku bangkit dari ketidakpercayaanku. Uang hasil kerja yang dahulu ku pakai sekedar hidup, mulai ku tabung untuk berkuliah. Perlahan namun pasti, uang terkumpul untuk ku jadikan mewujudkan mimpi pertamaku.
Meskipun ane tak pernah bertemu beliau, ane masih bersyukur sebab ane mampu percaya diri kembali selain itu yang terpenting bukan nilaiku, tapi ilmu apa yang nanti mampu ane terapkan untuk masyarakat.
Sosok wanita tangguh itu pun sering ku lihat di YouTube menemui para nelayan, di pesisir. Ia berbincang langsung dengan para nelayan yang di temui di warung kecil di desa tersebut. Salut.
Semoga suatu saat dengan ilmu yang ku dapat di universitas lebih mampu bermanfaat bagi sesama.
Sekian trit ane semoga mampu menjadi lembayung senja yang tergores indah dalam angan agan dan sista. Semua yang ane tulis hanya cerita yang mampu mengambil makna adalah kalian para pembaca.
Terimakasih.
Sumber : tulisan pribadi
Gambar: hipwee.com
0
1.1K
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan