Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

JurnalisBatmanAvatar border
TS
JurnalisBatman
TNI Tak Pernah Padam Berikan Penyuluhan Wawasan Kebangsaan


Negara kuat bukan hanya dari tentaranya. Tapi juga kuat dari rakyatnya. Kalau rakyat sudah cinta dengan negaranya. Insya Allah, kondisi apapun negaranya akan membela habis-habisan. 

Melihat wilayah Indonesia luas. Penanaman wawasan kebangsaan dan kesadaran bela negara perlu dilakukan terus menerus. Sebab, banyak oknum yang mau memberikan virus-virus negatif kepada rakyat Indonesia.

Apalagi saat ini perkembangan teknologi semakin berkembang. Informasi mudah didapat dan diakses.

Tapi tenang, kita punya TNI yang tersebar di seluruh pelosok wilayah Indonesia.

Mereka selain menjaga keamanan. TNI kita juga melakukan penyuluhan bela negara dan wawasan kebangsaan pada masyarakat secara terus menerus. Jadi, TNI tidak bosan-bosan memberikan wawasan negara ke masyarakat.

Karena apa? Karena NKRI sudah harga mati dan TNI kuat bersama rakyat Indonesia. Kalau tidak bersama rakyat, negara ini lemah.

Salah satunya, Satgas Yonif 132/BS, mereka memberikan penyuluhan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan kepada masyarakat perbatasan RI-RDTL yang ada di Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, Senin (2/2020).

Kegiatan penyuluhan ini dilaksanakan dijajaran Kipur III yang dipimpin langsung oleh Perwira Teritorial (Pater) Satgas Yonif 132/BS Kapten Inf Putra Kurnia Firmansyah Zendrato yang dihadiri oleh Sekretaris Kecamatan Kobalima Timur Jemy Makbele S.S.T , Dankipur III Lettu Inf Teuku Rhoma D.S, serta masyarakat kurang lebih 50 orang yang berjalan dengan lancar.

Dalam keterangan giat itu, Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS Letkol Inf Wisyudha Utama menyampaikan, kegiatan penyuluhan ini merupakan suatu tujuan untuk membentuk sikap dan jiwa Nasionalisme masyarakat sebagai warga negara Indonesia yang baik, sehingga terpatri rasa cinta tanah air dalam wujud kesadaran bela negara.

NKRI Harga Mati. Lanjutkan Pengabdian, Rakyat Bersama Mu 


saya.kiraAvatar border
saya.kira memberi reputasi
1
588
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan