Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

VitaArkanaAvatar border
TS
VitaArkana
[COC Regional : Makanan Tradisional] Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Aneka Kuliner dengan Bahan Oncom


Assalamualaikum Agan dan Sista, jumpa lagi dengan ane, VitaArkana, ts yang doyan makan. Masih dalam rangka mengikuti COC Regional, ane akan mengupas tuntas serba-serbi makanan tradisional dari Regional Bandung tercinta.


Jika Gansist berkunjung ke kota Bandung, apa yang pertama dirasa? Terutama jika Gansist berasal dari kota Jakarta. Saat melewati jalan tol Cipularang, memasuki km 110 pasti akan merasakan hawa yang berbeda, lebih sejuk pastinya. Nah, hawa sejuk juga ciri khas kota Bandung, ya, meski sekarang tak sesejuk pada beberapa tahun kebelakang.


Nah Gans, menurut beberapa sumber, hawa yang sejuk dan cenderung dingin membuat perut cepat lapar. Percaya atau tidak, tetapi ane merasakannya juga. Kalau dingin bawaannya pengen ngunyah terus, bikin gagal diet, lalu kapan kurusnya dong, ya. Eh, tapi jangan salah kota Bandung terkenal dengan ceweknya yang cantik-cantik dan langsing-langsing juga lho, kecuali ane, sih.


Jika berkunjung ke Bandung, Gansist pasti banyak menemui kuliner yang enak disepanjang jalan. Bandung memang terkenal dengan surganya kuliner enak. Namun, pada thread kali ini ane akan bercerita tentang sebuah makanan tradisional yang telah melegenda dan berkembang seiring berjalannya waktu, namun tetap exist. Apakah makanan itu? Tidak lain dan tidak bukan adalah Oncom. Makanan yang masih bersaudara dengan tempe.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : food.detik.com


Oncom adalah makanan tradisional yang melewati proses fermentasi menggunakan kapang ( jamur untuk membentuk oncom ). Warna Oncom ini cenderung oranye yang berasal dari warna kapang itu sendiri. Pada awal mulanya, oncom adalah makanan yang berasal dari limbah atau ampas makanan lain, seperti ampas tahu, ampas kedelai, ampas kacang dan kelapa. Ampas ini akan difermentasikan oleh mikroorganisme bernama kapang.


Proses pembuatan oncom mirip dengan proses pembuatan tempe, hanya saja yang membedakannya adalah oncom dinyatakan selesai jika sudah menghasilkan spora, itulah sebabnya pada oncom, jamur yang ada akan menempel pada tangan saat dipegang. Meski tak setenar tempe dalam hal nilai gizi, jangan salah Gansist, kapang pada oncom ini juga mempunyai nilai gizi terutama protein, lemak dan serat.


Oncom yang terkenal adalah yang berasal dari kedelai. Banyak dijual dipasaran dalam bentuk potongan mentah. Tinggal kita sendiri yang akan mengolahnya menjadi makanan seperti apa.


Oncom merupakan makanan jadul, bisa dibayangkan dong ya, sejak jaman dahulu para nenek moyang kita sudah pandai mengolah limbah makanan menjadi makanan baru yang bernilai gizi.


Nah, Gansist, sekarang ini oncom tidak lagi makanan jadul, tapi mulai menampakkan pamornya. Aneka olahan dari oncom banyak bermunculan.


Apa saja olahan dari oncom, bisa kita lihat contoh-contohnya dibawah ini :


1. Keripik Oncom
Makanan ini adalah oncom yang diiris tipis lalu dilumuri dengan tepung dan digoreng sampai kering. Hasilnya, renyah gurih dan lezat.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : hobimasak.info


2. Nasi Tutug Oncom
Kuliner ini sangat populer di restoran khas Sunda. Perpaduan nasi putih dicampur dengan oncom plus bumbu yang mantap. Rasanya benar-benar menggetarkan perut kita.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : Pinterest


3. Combro
Combro singkatan dari oncom di jero. Makanan ini adalah singkong parut yang diberi isian oncom berbumbu dan digoreng. Rasanya jangan ditanya, nikmat tak terkira.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : food.detik.com


4. Sambal Oncom
Siapa tak kenal kuliner ini? Perpaduan cabai dan oncom yang diolah menjadi sambal. Sambal Oncom siap mendampingi makanan pokok kita sehari-hari.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : resepmasakindonesia.com


5. Lontong Isi Oncom
Lontong yang diisi dengan olahan oncom. Enak dan pastinya bikin kenyang.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : SajianSedap.grid.id


6. Ulukutek Leunca Oncom
Olahan ini memakai sayuran leunca yang dicampur dengan oncom. Sensasi rasanya enak dan fresh dimulut. Sangat enak sebagai teman makan dengan nasi liwet hangat.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!
Sumber : Pinterest


Terlihat enak dan menggugah selera. Memang benar adanya bahwa makanan tradisional asli Indonesia sangat enak dan lezat. Dibandingkan dengan makanan dari luar negeri, lidah ane lebih bersahabat dengan makanan tradisional macam oncom ini. Biarin dibilang katrok juga, yang penting makanan tradisional tetap enak. Jika bukan kita yang melestarikan makanan tradisional asli Indonesia, terus siapa lagi?


Wookeyyy Agan dan Sista tercinta, sekian thread dari ane, semoga bermanfaat. Sampai jumpa di thread ane selanjutnya. Bye .... bye .... Hatur Nuhun
.


[COC Regional : Makanan Tradisional]
Doyan ngemil? Cobain Kuliner dari Oncom, Gan!



emoticon-Big Kissemoticon-Big Kissemoticon-Big Kiss



Penulis : VitaArkana
Sumber : opini pribadi, sum 1,
Diubah oleh VitaArkana 28-02-2020 15:03
franciscafefriaAvatar border
TaraAnggaraAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.3K
27
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan