Kaskus

Entertainment

kekoreaanAvatar border
TS
kekoreaan
SBS Super Concert in Daegu Resmi Ditunda
SBS Super Concert in Daegu Resmi Ditunda
(Foto: SBS)

Kabar baru datang dari salah satu konser yang ditunggu-tunggu kehadirannya oleh para penggemar K-Pop, ‘SBS Super Concert in Daegu’.

Setelah resmi mengumumkan line uppertama dan keduanya minggu lalu, SBS hari ini, Rabu, 19 Februari 2020 kembali mengumumkan sebuah kabar terkait dengan acara tersebut. Bukan line up susulan, tapi SBS mengumumkan bahwa acara konser besar yang bertujuan untuk merayakan dua hari penting bagi kota Daegu ini terpaksa harus ditunda.

Pengumuman ini dirilis melalui beberapa portal berita di Korea Selatan, termasuk Korea Herald. Dikutip dari Korea Herald, acara ini terpaksa ditunda sampai waktu yang tidak bisa ditentukan karena penyebaran virus corona yang semakin meluas. 

Bahkan, hari ini, 19 Februari 2020, terdapat 14 pasien baru terjangkit virus Corona di daerah Daegu, tempat akan diselenggarakannya acara tersebut. Maka demi keselamatan para pengisi acara, staf penyelenggara dan penonton yang hadir, pihak SBS memutuskan untuk menunda acara tersebut sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan nih gan.

SBS Super Concert sebelumnya sudah mengumumkan tujuh artis K-Pop ternama, yaitu ZICO, BTS, SF9, Cherry Bullet, Weki cumi, PENTAGON dan NCT 127 menjadi line up pengisi acaranya. Namun demi keselamatan bersama, pihak SBS memutuskan untuk membatalkan acara tersebut. 

Wah, stay safe semuanya!




kudanil.laAvatar border
kudanil.la memberi reputasi
1
502
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan