Kaskus

Sports

KASKUS.KAPTENAvatar border
TS
KASKUS.KAPTEN
Man United vs Man City, Kesempatan Terbaik Setan Merah
Bagi Manchester United, duel semifinal kontra Manchester City, Rabu (8/1) dini hari nanti bukan sekadar adu gengsi dengan rival sekota. Tapi juga jalan terdekat dan mungkin kesempatan terbaik untuk meraih gelar musim ini.

MU terseok di Premier League. Jarak antara mereka, peringkat 5, dengan City di peringkat 3 saja sudah melebar 13 angka. Gimana dengan puncak klasemen? 

Finis di zona Liga Champion alias 4 besar di klasemen menjadi target yang lebih realistis bagi Setan Merah.

Man United vs Man City, Kesempatan Terbaik Setan Merah
Man City dan Man United bersua di semifinal Piala Liga. (Maisfutebol)

Di Liga Europa, perjalanan masih panjang karena kompetisi baru masuk babak 32 besar.

Di Piala FA? Mereka masih harus melakoni laga replay kontra Wolves di putaran III. Belum masuk babak-babak selanjutnya yang juga masih panjang.

Karena itu, duel di Old Trafford nanti bisa jadi menampilkan skuat MU yang diisi pemain utama yang tersedia. Apalagi, United juga punya modal bagus dalam derbi Manchester.

Selain baru menang di pertemuan pertama EPL musim ini, United selalu mampu menyingkirkan City dalam dua bentrokan terakhir di Piala Liga. Pertama di semifinal 2009/10 dan ronde keempat 2016/17.

Ditambah lagi City berstatus juara bertahan dua musim terakhir. Jadi, walau cuma di Carabao Cup, siap-siap deh menyaksikan kesengitan derbi Manchester nanti.

emoticon-Selamatemoticon-I Love Indonesia

Prakiraan formasi:

Man United vs Man City, Kesempatan Terbaik Setan Merah
sumber: whoscored.com, bbc.com

Berbagi informasi olahraga kamu di kapten.kaskus.id

Main Tebak Skor serta KASKUS FPL berhadiah utama dan bulanan

Follow akun Instagram @kaptenkaskus untuk mendapat infografis menarik seputar dunia olahraga 
0
387
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan