Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sintamustikaAvatar border
TS
sintamustika
4 Pilihan Cushion Dari Beberapa Brand, Kamu Lebih Suka Yang Mana Sist?


Hai hai sista, setiap hari kamu dituntut untuk selalu tampil menawan dan segar bukan? Apanih prodak yang kamu pakai untuk hari harimu disaat kerja atau kuliah, atau hanya sekedar akan jalan jalan. Dan pasti untuk membuat tampilanmu cantik sepanjang waktu, tentunya kamu menggunakan make up ya. Tapi karena digunakan untuk sehari hari pengennya yang ringan ketika diaplikasikan diwajah. Tapi masih harus tetap on make up.

Tenang! Semakin berkembangnya jaman, tentunya banyak prodak kecantikan yang semakin membuat harimu menyenangkan. Nah hari ini kita mau bahas cushion nih.

Apasih Cushion? Bisa dibilang Cushion ini mirip dengan fondation, hanya saja dia berbentuk lebih cair dan juga lebih praktis dari pada fondation. Karena memiliki aplikator berupa puff, jadi bisa mengcoverige secara merata. Tentunya sudah mengandung SPF dan sangat ringan ketika digunakan, daripada fondation.
Tapi ya harganya memang jauh lebih mahal, tapi ngga rugi sih dengan bentukan yang sangat mudah dibawa kemanapun.

Berbagai brand kecantikan sudah banyak yang mengeluarkan cushion ini sendiri. Tentunya dengan keunggulan dan kekurangan masing masing.

Yuk kita bahas, cushion mana favoritmu?

1. Wardah

Wardah Exclusive Series adalah pengeluaran terbaru dari brand Wardah. Warna hijau semi tosca khas wardah, yang memberikan sesi glamour di area luar cushion. Untuk cushion ini sendiri bernama Wardah Axclusive Flawless Cover Cushion . Yang bisa mengcoverage seluruh permukaan wajah. Dan mengandung SPF 30 PA+++ sebagai pelindung dari paparan sinar matahari, hasilnya natural glow sehingga bisa tahan hingga 10jam . Cushion ini sendiri memiliki 4 shade warna, yaitu Light Beige, Honey Beige, Sandy Beige dan Natural. Dengan harga yang di bandrol Rp. 117.300,- di website Wardah.

2. PIXI

PIXI Make It Glow Dewy Cushion adalah pengeluaran lama dari PIXI, nyatanya penggemar pixi benar bemar jatuh cinta dengan produk ini. Meskipun harganya lebih mahal dari pada Wardah, tapi keberuntungan produk ini dia memiliki kemasan refiil sehingga tidak harus membeli dengan harga semahal itu. Cukup dengan Rp. 80.000,- untuk kemasan refiil. PIXI sendiri hanya memiliki 3 shade yaitu light beige, natural beige dan medium beige. Texture yang ringan tetapi tetap bisa menutup area area hitam diwajah, seperti kantung mata atau bekas jerawat. Diperkaya dengan moisturizing effect dan memiliki smooth polish powder agar menyatu dengan kulit sehingga bisa bertahan hingga 10jam. Dia juga memiliki peelindungan UV SPF 23 PA++ .

3. Emina

Emina Bare With Me Mineral Cushion sangat ringan saat diaplikasikan di wajah. Effect brigtening pada kulit wajah sehingga memberikan efek cerah dan sehat dengan hasil finish matte. Mengandung titanium dioxide dan perlindungan UVA dan UVB sehingga terlindungi dari paparan sinar UV. Produk ini sangat cocok untuk remaja. Dengan harga yang dibandrol sekitar Rp. 130.000,- . Emina sendiri memiliki 3 shade pilihan, yaitu light, natural, dan caramel.

4. Y. O. U

Meski tergolong produk make up baru, nyatanya Y.O.U Dream Skin Perfect BB Cushion harganya jauh lebih mahal dibandingkan dengan ketiga prodak diatas. Yaitu Rp. 229.000,- hal ini mungkin dikarenakan bentuk kemasan yang sangat mahal. Tapi apa saja sih keunggulan prodak ini. Y. O. U memiliki 5 pilihan shade yaitu Ivory, light, Natural, Natural beige dan Beige . Tekture yang ringan sehingga nyaman digunakan sepanjang waktu meskipun digunakan untuk aktifitas diluar ruangan. Memiliki high coverege dengan hasil yang berbeda di setiap wajah penggunanya. Terkadang hasil matte terkadang juga dewy mungkin tergantung kondisi muka, namun sejauh ini banyak yang mencintai produk ini. Dilengkapi juga dengan vitamin E.

Jadi kalian lebih suka produk make up yang mana?
0
1.2K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan