Quote:
BANDA ACEH – Rektor Universitas Islam Jami’atul Madinah, Karachi, Pakistan, Syech Muhammad Yasin Attari Qadiri berkunjung ke Rabitah Taliban Aceh (RTA), saat tiba di Bandara SIM. Guru besar dari Pakistan itu disambut hangat oleh Sekjen RTA Tgk Mahlil Haitami bersama sejumlah pengurus lainnya (13/12/19) kemarin.
Menurut Mahlil, Kedatangan Rektor Universitas ternama di Karachi ke Aceh dalam rangka silaturrahmi dan akan menghadiri beberapa kegiatan selama berada di Aceh. Seperti pertemuan dengan Majelis Permusyawaratan Ulama Aceh, mengunjungi dayah – dayah dan Mesjid Raya Baiturrahman serta menghadiri acara maulid akbar di dayah Darul ihsan labuhan haji, Aceh selatan.
Selain itu, Kata Mahlil. Rektor Universitas Jami’atul madinah tersebut juga akan melakukan pertemuan dengan pengurus RTA di Aula kantor PB RTA serta ditutup dengan ziarah ke makam ulama Aceh syech Abdurrauf as-singkili (syiah kuala).
“Beliau datang untuk bersilaturrahmi dan ingin mendirikan lembaga pendidikan di Aceh, untuk diketahui beliau adalah Pimpinan Dawate Islami Indonesia, malaysia dan brunei darussalam” Ucap Tgk Mahlil mengakhiri.[]
Sumber
Gak ada komen.
