Kaskus

Entertainment

ebipoAvatar border
TS
ebipo 
Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium
Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium

emoticon-Hai
Selamat Datang & Selamat Membaca
----->THREAD KANG UDANG<-----


Halo Gan, ketemu lagi dengan Kang Udang aka Bipoh. Agan pasti gemes dong melihat anak kecil yang masih balita, apalagi saat tingkah lucunya itu mengundang gelak tawa. Pasti yang dilakukan, segera menghampiri anak tersebut dan langsung mengusel-ngeselnya.

Entah itu diusap kepala, dicubit halus pipi gembulnya atau dicium pipi kanan kiri karena saking gemes tak tertahankan. Tapi saat anak kecil tersebut tidak mau dicium atau diapain karena keberadaan orang dewasa yang justru membuatnya merasa tertanggu.

Bisa dipastikan mereka akan memberikan suatu reaksi penolakan seperti contohnya menangis, eh lah tapi biasanya kalau menangis malah tambah gemesin lucu kan.

emoticon-No Hope

Tambah dicubit uwel-uwel pipi, malah semakin nangis, pihak orang tua malah tertawa dimana hal tersebut termasuk reaksi sang anak yang membuat mereka terbahak senyum saat melihatnya. Nah beda hal seperti kejadiaan naas yang dialami oleh pasangan yang baru mempunyai seorang anak masih balita.

Dimana buah hati mereka yang baru berumur 1,5 tahun, mengalami hal mengerikan yang tidak terduga. Berawal penolakan dari sang anak ketika mau dicium oleh orang dewasa yang merasa sangat gemas dengan dirinya. Bisa dipastikan dong, anak akan menangis, eh lah yang merasa terlalu gemes malah semakin memaksa untuk berusaha agar bisa menciumnya.

Alhasil dipeganglah kepala anak tersebut agar tidak bisa menghindar, dan terjadilah hal yang tidak diinginkan. Dimana sang anak malah semakin keras menangisnya, saat kepala digerakkan. Dibujuk ini itu, masih tetap nangis, pusing bukan dari orang tuanya.

Padahal anaknya tadi dalam keadaan kondisi sehat sedang bermain dengan temannya, eh kok ini nangis tidak berhenti. Kuy simak saja nih curhatan lengkapnya dari pria ini Gan, ane pun nyesek saat membacanya.

Awal Kejadian Terjadi
Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium


Proses Pemeriksaan Dokter
Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium


Operasi Tulang Leher Bagian Belakang
Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium


Foto Akhir Dari Proses Pembedahan
Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium


Sungguh membuat hati ini terasa sesak Gan, emoticon-Frown niat hati merasa gemas terhadap anak balita saking pengennya mengusel-ngusel. Terus dipaksa pegang kepala, eh lah malah bernasib seperti ini.

emoticon-Cape d...

Ane bagikan kisah ini, biar semua orang yang merasa gemas terhadap anak kecil itu agar bersikaplah sewajarnya. Jangan dipaksa secara keras jika mereka dalam kondisi tidak mau dan berontak dengan hebat. Karena tenaga orang dewasa beda dengan anak kecil, walaupun begitu mereka juga berhak menolak.

Kalau sudah begini, malah yang kasihan dari pihak orang tuanya. Tapi paling tidak enak itu jika mereka yang merasa bersalah, malah justru mengumpan balik kesalahan terhadap anaknya. Bilang lemah lah, apa lah, gitu saja susah.

Hmm... kalau mau tanggung jawab sih oke-oke saja, tapi saat lepas tangan dan tak merasa bersalah, itu yang jadi masalah bukan. Intip boleh, kasih bintang apalagi, komen dan share terima kasih semua.


Ngeri! Curhatan Pria Ini Saat Tulang Sumsum Anaknya Bocor,Karena Berontak Saat Dicium
--------------------------------------
Referensi & Gambar
- Instagram @makassar_iinfo-


Diubah oleh ebipo 13-12-2019 10:03
anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.1K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan