- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Lucu, Unik Dan Gila Apa Yang Dilakukan Warga +62 Pada Anaknya


TS
c4punk1950...
Lucu, Unik Dan Gila Apa Yang Dilakukan Warga +62 Pada Anaknya

Halo sobat gimana hidup anda saat ini banyak masalah? Santai Sobat kaskus di negara +62 ini masalah akan sirna karena dibawa rileks dan hidup yang penuh dengan hal-hal yang membuat tertawa.
Dibandingkan dengan negara Korea Selatan atau Jepang, masalah masyarakat disana sangat kompleks bahkan menimpa artis-artis besar K-Pop untuk bunuh diri seperti Goo Hara dan Sulli yang mengakhiri hidupnya untuk lari dalam masalah.
Di Indonesia bunuh diri persentasinya sangat sedikit dibandingkan membunuh orang lain, berita yang ada di Indonesia lebih banyak dibunuh dengan cara-cara yang keji dibandingkan bunuh diri. Tapi bukan itu yang akan kita bicarakan dithread ini, untuk keluar dari masalah banyak dari warga Indonesia melepaskan penat dan lelah dengan bermain media sosial baik itu instagram maupun Facebook dan app lainnya. Selain untuk berswafoto juga menampilkan foto yang lucu, unik dan gila terutama orang tua yang stress sehabis bekerja alangkah gembiranya bermain dengan anak-anak yang menjadi penyemangat hidupnya dengan cara yang anti mainstream.
Anak Disamain Sama Buah Kiwi

Lagi iseng belanjan di supermarket, ettt dah busyet tuh kepala anak malah di kasih label. Di sejajarin ma buah kiwi apa hasilnya? Mirip ga sihh...ada-ada aja ya gan and sist....😅
Si Ibu Ngiri Ma Anaknya

Terlihat di foto si Ibu yang lagi momong bocah nampak lelah jadi gantian deh mainan mobil-mobilannya, lumayan kan anak yang suruh dorong. Mak apa ga kebalik tuh...😂😂
Mandiin Anak di Jok Motor

Biasanya nih gan ane juga pernah gitu sih, lagi nyuci motor sekalian dah mandiin anak lumayan kan bagasi motor sekarang besar-besar jadi buat nampung air sementara lumayan. Double beres motor bersih anak pun rapih..ya ga gan and sist.
Gendong Anak Tidur Di Atas Tas

Nah emak yang satu ini gokil banget, mungkin karena capek eh anak juga ngantuk ya udah deh sekalian bawa tas, sekalian juga anaknya tidur di atasnya jadi double function ya.
Bayi Kembar Di Kasih Nomor

Ada-ada kerjaan orang tua zaman now punya anak kembar bingung nentuinnya yang mana karena sangat mirip maka solusinya yah di kasih nomor biar ga salah. Kreatif juga nih pak...🤣
Setidaknya hal yang sepele ini membuat kita yang melihatnya tersenyum geli, dan inilah hiburan di negeriku yang tercinta. Setidaknya tertawalah untuk mengurangi depresi tapi jangan keterusan bisa-bisa Gila beneran... 😁😁
Salam lur, saya c4punk see u next thread

"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2019
referensi : klik
Pic : google






GIF


sebelahblog memberi reputasi
1
3.2K
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan