Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

secret434Avatar border
TS
secret434
Keunikan Muncul Hilangnya Pulau Pasir Yang Mempesona
Pulau pasir atau disebut juga dengan pulau gusong merupakan salah satu detinasi wisata belitung yang paling banyak di kunjungi oleh para wisatawan, baik wisatawan domestik maupun mancanegara. Pulau pasir Belitung merupakan Pulau kecil yang terbentuk dari gundukan pasir di tengah laut.

Keunikan Muncul Hilangnya Pulau Pasir Yang Mempesona

Keunikan pulau pasir yaitu pulau ini hanya bisa dikunjungi pada waktu air laut sedang surut, karena bila air laut sedang mengalami pasang, pulau pasir ini tidak bisa terlihat dan tertutup oleh air laut. Bila berkunjung ke pulau pasir ini, agan/sista akan disuguhkan dengan keindahan yang sagat menakjubkan. Jika beruntung, maka agan/sista bisa menemukan bintang laut yang begitu cantik di pulau pasir ini.

Pulau pasir atau pulau gusong ini merupakan salah satu tujuan tour belitung hoping island. Pulau ini terbilang sangat unik karena jarang sekali ada pulau yang berada di tengah laut dan pulau tersebut tidak selamanya bisa terlihat. Karena tertutup oleh air laut saat keadaan laut sedang pasang.

Panorama pemandangan yang di suguhkan di pulau pasir ini sangatlah indah. Ini dikarenakan lokasi dari pulau ini terletak di antara beberapa pulau yang berdekatan antara yang satu dengan yang lainnya. Di pulau pasir ini, selain agan/sista bisa bermain-main dengan pasirnya yang putih dan lembut, sekaligus juga bisa berfoto-foto bersama dengan bintang laut yang banyak terdapat di sekitar pulau pasir belitung atau pulau gusong ini.

Pulau Pasir adalah salah satu tempat wisata unik yang terdapat di Belitung. Pemandangan di sekitarnya sangat indah karena lokasi pulau ini terletak di antara beberapa pulau yang berdekatan satu sama lain. Di pulau pasir ini selain bisa bermain-main dengan pasir putih yang lembut, pengunjung juga bisa berfoto bersama dengan bintang laut yang banyak terdapat diperairan sekitar pulau ini.

Daya tarik lainnya yang dimiliki pulau pasir ini adalah terdapatnya penghuni pasir laut yaitu bintang laut. Bintang laut ini tidaklah menggigit ataupun mengeluarkan racun sehingga tidak membahayakan para pengunjung yang ingin berfoto-foto sambil memegangi makhluk laut yang cantik ini.

Gimana nih agan/sista tertarik traveling ke sini .... emoticon-Salam Kenalemoticon-Traveller














0
1.1K
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan